SuaraJatim.id - Warga Desa Sambirejo Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan geram dengan perilaku SS (28) yang tega menjual istrinya ke lelaki hidung belang untuk melunasi hutang yang tak seberapa besar.
Dari pengakuan SS kepada polisi, dia mengaku berhutang Rp 100 ribu. Namun karena tak sanggup melunasi, SS pun menawarkan istrinya untuk ditiduri sebagai jaminan pelunasan utang.
Lantaran pengakuan SS tersebut, warga menolaknya kembali ke kampung tempat tinggalnya jika sudah bebas dari tahanan. Menurut warga, perilaku SS telah membuat nama kampungnya tercemar bahkan menjadi pembicaraan di luar.
"Kalau saya tidak setuju dia (SS) balik lagi ke kampung sini. Gara-gara kelakuannya, nama kampung ini jadi jelek," ungkap salah seorang warga yang meminta namanya tidak dipublikasikan kepada Suara.com pada Selasa (11/2/2020).
Baca Juga: Sudah Minta Ampun karena Lemas, Suami Tetap Paksa Istri Layani 4 Temannya
Warga mengatakan, selama ini Kampung Sambirejo tidak pernah tercoreng berita buruk seperti beberapa hari belakangan ini. Diakuinya, gara-gara tingkah laku SS yang amoral tersebut membuat nama Kampung Sambirejo dicitrakan negatif.
"Teman saya di Luar Jawa sampai tahu kalau kampung saya ada warganya yang tega jual istrinya. Itu kan memalukan," bebernya.
Ungkapan tersebut bukan hanya keluar dari satu orang saja. Warga lainnya yang juga nimbrung di dekat pos kamling Desa Sambirejo juga mengatakan hal sama.
Untuk diketahui, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander mengemukakan, SS menjual istrinya sejak awal tahun 2019. Kasus tersebut terungkap setelah adanya video yang beredar. Istri tersangka SS kemudian melaporkan kasus tersebut kepada polisi pada Minggu (9/2/2020).
"Istrinya dijual sejak awal tahun 2019. Baru terungkap setelah ada laporan dari korban (istri tersangka)," jelas Dony saat memimpin rilis kasus tersebut di Mapolres Pasuruan pada Senin (10/2/2020).
Baca Juga: Beda Dari Pengakuan SS, Istrinya Akui Dijual untuk Lunasi Utang Rp 100 Ribu
SS, lanjut Dony, menjual istrinya kepada empat orang rekannya dengan tarif Rp 25 ribu. Dalam sekali kencan, empat orang tersebut menggunakan jasa istri SS hingga lima kali.
Berita Terkait
-
Pemandian Alam Banyu Biru, Spot Terbaik untuk Berenang di Kolam Alami
-
Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia
-
Wisata Kebun Pak Budi, Tempat Wisata untuk si Pencinta Pertanian di Pasuruan
-
Agrowisata Bhakti Alam, Wisata Alam dengan Konsep Pertanian di Pasuruan
-
Reco Kembar, Tempat Pemandian Alami dengan Pesona Dua Buah Batu yang Ikonik
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- TIPU UGM Daftarkan Gugatan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Pengadilan
- Rebut Mic dari Pengacara, Adab Lisa Mariana Kena Sentil Psikolog: Emang Ini Sinetron?
Pilihan
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
Terkini
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya