SuaraJatim.id - Petugas Satpol PP Kota Kediri, Jawa Timur, mengamankan ratusan remaja yang kedapatan menggelar balapan liar sepeda motor di kawasan GOR Joyoboyo, Kota Kediri. Setelah petugas datang dari berbagai arah, mereka tidak dapat kabur.
Seperti diberitakan Beritajatim.com - jaringan Suara.com, petugas Satpol PP sempat mencari bala bantuan Polsek Mojoroto dan Satuan Sabhara Polresta Kediri karena banyaknya jumlah remaja yang terlibat dalam kegiatan ilegal tersebut. Setelah berhasil diamankan, para remaja itu kemudian digiring ke Markas Satpol PP yang ada di Jalan Veteran, Kota Kediri.
“Sekaligus kita beri efek jera kepada mereka. Kita limpahkan penangananya ke pihak berwajib. Mereka menggelar balapan liar tidak sekali ini, sudah sering sebelumnya ,” Kata Kabid Trantibum Satpol PP Kota Kediri Nurkamid, Selasa (31/3/2020) .
Dari ratusan remaja yang terjaring razia, banyak dari ,ereka yang masih berstatus pelajar SMP hingga SMA. Satpol PP menyayangkan aksi tersebut, karena pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan sudah mengambil kebijakan untuk meliburkan sekolah sementara waktu terkait pendami wabah virus corona. Para pelajar justru berkumpul bersama menggelar balapan liar.
“Padahal di edaran Dinas Pendidikan mereka diliburkan untuk isolasi diri harapannya tinggal di rumah saja, tetapi justru membentuk sekumpulan untuk menggelar balapan liar. Kita kan tidak tau kalau di antara sekumpulan terinfeksi virus atau tidak , maka itu kita cegah dan kita antisipasi bersama, ” imbuhnya.
Sekumpulan remaja badung dianggap menganggu ketertiban umum dan meresahkan masyarakat.
Penertiban ini mengacu pada Perda Nomor 1 tahun 2016. Disamping itu juga mereka telah dianggap telah melanggar surat edaran wali kota tentang pencegahan endemi virus corona tidak boleh berkumpul dan bergerombol.
Petugas juga melakukan pemeriksaan terkait kelengkapan surat kendaraan bermotor mau pun kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi.
Mereka yang melanggar peraturan lalu lintas langsung dilakukan penindakan dilokasi. Yang terdata ada sebanyak 143 orang penonton maupun yang ikut balapan liar terjaring. Bahkan, satu di antaranya perempuan. Sementara kendaraan yang berhasil diamankan oleh petugas berjumlah 99 unit.
Baca Juga: Jenguk Cucu di Mojokerto, PDP Asal Jakarta Berusia 57 Tahun Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Balap Liar dan Knalpot Brong, Dua Hal yang Bikin Gemas lagi Geram
-
Maraknya Balap Liar di Malang Bikin Resah, Polisi Amankan Puluhan Mobil
-
Viral Balap Liar Bikin Macet Pagi-pagi di Bekasi, Aksinya Bikin Naik Pitam
-
Joki Balap Liar di Sidoarjo Ternyata Pembalap Profesional, Ini Sosoknya
-
Lihat Kondisi Jalan di Ibu Kota Myanmar, Warganet: Di Sini Buat Balap Liar
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Semeru Membara Selasa Malam! Letusan 800 Meter Disertai Lontaran Lava Pijar Terlihat Jelas
-
Banjir Awal Tahun, 28 Hektare Padi Puso di Ponorogo
-
Kronologi Gudang BBM Solar Terbakar di Bojonegoro, Kantor Proyek Irigasi Hangus Dilalap Api
-
Pemain Putra Jaya Hilmi Gimnastiar Dilarang Main Bola Seumur Hidup, Ini Penjelasan Komdis PSSI Jatim
-
Gunung Semeru Erupsi Beruntun 3 Kali, Kolom Abu Capai 600 Meter