SuaraJatim.id - Seorang pengangguran ngamuk menghancurkan Posko COVID-19 Gresik. Lelaki itu bernama SE, berusia 42 tahun.
Dia stress sudah lama menganggur dan tak dapat kerja selama wabah virus corona. Saking stress-nya, SE pun merusak Posko COVID-19 di Desa Mojopuro Wetan, Kecamatan Bungah, Gresik.
Dari informasi yang dihimpun, kejadian itu bermula saat pelaku dari Surabaya dan hendak menghampiri istrinya di Desa Mojopuro Wetan, Minggu (20/4/2020). Namun kedatangan SE ini tidak berjumpa dengan sang istri.
Dari sana ia keluar rumah mengendarai sepeda motor dengan kecapatan tinggi lalu menambrak posco COVID-19 di dekat gapuro masuk desa. Sontak warga dan petugas yang semula berjaga-jaga lari tunggang langgang.
Baca Juga: TKI Banten di Tengah Corona: Makan 3 Kali Seminggu Pakai Nasi Busuk
Akibat dari kejadian itu, posco COVID-19 desa dan bilik disinfektan ikut hancur. Bahkan motor para warga yang terparkir juga mengalami kerusakan karena ditabrak pelaku dengan kecepatan tinggi.
Aksi nekat warga Surabaya itu belakangan diketahui bahwa dirinya telah frustasi karena lama tidak mendapatkan pekerjaan. Hal itu dibenarkan oleh salah satu warga sekitar Farid.
"Sering mengeluh tidak punya uang dan lama menganggur, mungkin itu yang menyebabkan pelaku melakukan aksi nekat," ungkap Farid, saat dihubungi, Senin (20/4/2020).
Sementara Itu Kapolsek Bungah AKP Sujira saat dikonfirmasi mengatakan saat ini pelaku masih dalam pengejaran. Pihaknya hingga hari ini masih mencari keberadaan pelaku pengrusakan itu.
“Belum ketangkap, kami juga masih melakukan pengejaran,” kata Sujira saat dihubungi.
Baca Juga: Keren! Yuk Dengarkan 5 Lagu Hits yang Dicover Dian Sastro
Selain itu, polisi juga menduga jika pelaku ini saat melakukan pengrusakan disebabkan pengaruh al-kohol. Kendati demikian, pihak aparat akan tetap berusaha menangkap, karena sudah membikin kericuhan di tengah wabah corona ini.
Kontributor : Amin Alamsyah
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
Terkini
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan
-
Klaim Sekarang! Link Saldo DANA Kaget Sudah Dibuka, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Sempat Banyak Kendala, Pencarian 6 Korban Longsor Trenggalek Dilanjutkan
-
Bukan Sekadar Peringatan, Hari Kebangkitan Nasional Punya Pesan Rahasia untuk Surabaya
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra