SuaraJatim.id - Misteri hijaber tewas berlumuran darah di Mojokerto perlahan terungkap. Polisi menyatakan jika perempuan berjilbab asal Kediri itu terakhir meninggalkan rumah 23 Juni kemarin.
Keluarga hijaber yang tewas berlumuran darah di Mojokerto sudah diperiksa polisi. Pelaku pembunuhan perempuan berjilbab tewas belumuran darah itu masih belum diketahui.
Dari hasil pemeriksaan terhadap mayat yang ditemukan di Kawasan Taman Hutan Rakyat (Tahura) Raden Soerjo Blok Gajah Mungkur Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Rabu (24/6/2020) kemarin ditemukan ada luka di bagian kepala. Luka tersebut menjadi penyebab korban meninggal.
Seperti dilansir BeritaJatim, Kamis (25/6/2020), Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Rifaldhiy Hangga Putra mengatakan, setelah pihaknya mengantongi identitas korban perempuan berjilbab tewas belumuran darah dan melakukan pemeriksaan terhadap jenazah korban, pihaknya juga meminta keterangan pihak keluarga.
“Dimungkinkan hari Selasa (meninggalkan rumah, red). Untuk itu masih kita dalami dari pihak-pihak teman korban karena saat ini anggota masih melakukan penyelidikan. Masih di dalami (apa ada yang menjemput korban sebelum akhirnya ditemukan sudah menjadi mayat),” jelas Rifaldhiy.
Dari hasil pemeriksaan terhadap jenazah perempuan berjilbab tewas belumuran darah ditemukan ada luka kekerasan di bagian kepala. Luka di bagian kepala tersebut yang menyebabkan kematian perempuan berjilbab belumuran darah.
Meski begitu, pihaknya masih melakukan pendalaman dari petunjuk yang ditemukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan juga barang milik korban.
"Penyebab kematian karena kekerasaan. Sebab kita temukan adanya luka di bagian kepala, kemungkinan besar luka tersebut yang menyebabkan korban meninggal. Kita sudah melakukan pemeriksaan terhadap keluarga dan teman-teman korban," katanya.
Ada beberapa petunjuk, pihaknya berharap petunjuk tersebut bisa mengaitkan kepada kejadian atau peristiwa terkait meninggalnya korban. Yakni siapa orang yang terakhir yang bersama dengan perempuan berjilbab itu, pihaknya masih melakukan pendalaman.
Baca Juga: Misteri Mayat Hijaber Berlumuran Darah di Mojokerto, Kepala Luka Parah
Termasuk lokasi penemuan mayat yakni di Tahura Raden Soerjo Blok Gajah Mungkur Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, apakah hanya lokasi pembuangan mayat atau eksekusi juga. Pihaknya meminta doa agar kasus tersebut cepat terungkap.
“Sementara lokasi penemuan itu belum bisa dipastikan apakah itu juga lokasi eksekusinya. Nanti perkembangan tentu akan kami sharing ke teman-teman secepatnya,” tegasnya.
Dibunuh dengan Sadis
Perempuan berjilbab berlumuran darah tewas di sebuah hutan di Mojokerto, Jawa Timur diduga korban pembunuhan. Hijaber tewas berlumuran darah itu dibunuh dengan sadis.
Dia adalah warga Kediri. Hijaber tewas berlumuran darah itu tergeletak mengenaskan dengan penuh luka.
Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander menjelaskan ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Ada empat luka benda tumpul di kepala sisi sebelah kiri dan ada luka robek di pelipis kanan.
Berita Terkait
-
Sempat Kabur Dalam Kondisi Berlumur Darah, Dua Pembunuh Sopir Taksi Online di Tol Jagorawi Tertangkap
-
Bikin Heboh! Seorang Perempuan di Bandung Berlumuran Darah, Disebut Dianiaya Mantannya Berprofesi Polisi
-
Berani Buka-bukaan Urusan Ranjang, Ini 10 Potret Mesra Venna Melinda dan Ferry Irawan Sebelum KDRT
-
Alami KDRT, Venna Melinda Pernah Ungkap Tabiat Kasar Ferry Irawan Soal Urusan Ranjang
-
Bawa Bola Berlumuran Darah, Pria Gondrong Merangsek ke Lapangan Laga Borussia Dortmund Protes Boikot Piala Dunia 2022
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak