SuaraJatim.id - Warga Jombang digegerkan dengan kasus pencurian kain kafan mayat dengan cara membongkar kuburan orang yang baru meninggal. Kasus ini terjadi di Dusun Sumberbeji, Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro, Jombang geger, Minggu (20/9/2020).
Salah satu makam di kuburan desa tersebut dibongkar orang tak dikenal. Pelaku kemudian mencuri kain kafan di makam tersebut.
Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polsek Ngoro. Hasil penelusuran, kain kafan yang hilang adalah sepotong. Sedangkan kuburan tersebut masih baru. Yakni jasad Anis Purwaningsih (26), yang meninggal dan dimakamkan pada Sabtu (19/9/2020).
"Polisi sudah menerima laporan dari keluarga. Bahwasannya kuburan almarhum Anis dibongkar orang tak dikenal. Dari tiga potong kain kafan yang hilang sepotong. Kita masih melakukan penyelidikan atas kasus itu," kata Kepala Sub Bagian Humas Polres Jombang AKP Hariyono.
Haryono mengungkapkan, peristiwa tersebut diketahui oleh saksi bernama Suparno sekitar pukul 16.00 WIB. Dia melihat kuburan tersebut dalam kondisi acak-acakan. Padahal almarhumah Anis meninggal dan dimakamkan pada Sabtu (19/0/2020).
Selanjutnya peristiwa itu dilaporkan ke keluarga Anis. Dari situ, keluarga bersama tiga warga melakukan pengecekan. "Ternyata benar, ada kain kafan yang dicuri oleh orang tak dikenal. Pihak keluarga tidak mempermasalahkannya. Mereka meminta jasad tersebut dikubur kembali," katanya.
Kepala Sub Bagian Humas Polres Jombang AKP Hariyono, mengatakan polisi mengamankan barang bukti berupa piring di lokasi makam. Dugaan sementara, piring itulah yang digunakan oleh pelaku membongkar makam Anis.
"Piring tersebut digunakan oleh pelaku sebagai alat untuk menggali kuburan yang masih baru tersebut," kata AKP Hariyono, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Di lokasi pemakaman, hingga Minggu (20/9/2020) malam warga masih ramai di lokasi tersebut. Itu karena dilakukan pemakaman ulang terhadap almarhum. Sebelumnya, ibu rumah tangga ini meninggal dan dimakamkan pada Sabtu (19/9/2020) pukul 16.00 WIB.
Baca Juga: Diduga Praktik Ilmu Hitam, Bungkus Kain Kafan Seukuran Bayi Gegerkan Warga
Kemudian, pada Minggu sekitar pukul 16.00 WIB, makam ini dibongkar oleh orang tak dikenal. Dari situ pihak keluarga bersama tiga pilar melakukan mengecekan. Akhirnya diketahui bahwa kaif kafan jenazah tersebut hilang sepotong. "Kain kafan jenazah itu ada tiga potong. Namun yang satu potong hilang dicuri orang," kata Hariyono.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak