SuaraJatim.id - Andi Yuda (38), pemuda asal Malang, Jawa Timur, harus berurusan dengan polisi Nganjuk. Ia diamankan petugas Polsek Gondang, Kabupaten Nganjuk, karena kedapatan mencuri kotak amal musala.
Peristiwa ini terjadi Sabtu (10/10/2020) sekitar pukul 13.00 WIB. Aksi pencurian kotak amal di siang bolong ini dipergoki warga sekitar.
Palaku hampir dihajar massa. Beruntung ada perangkat desa setempat yang berhasil mengendalikan situasi, lalu membawa pelaku ke kantor polisi.
"Pelaku diamankan oleh perangkat desa," kata Kapolsek Gondang, AKP Alex Candra, saat dikonfirmasi SuaraJatim.id, Senin (12/10/2020).
Menurut Alex, pelaku beraksi seorang diri. Ia datang ke musala al-Ikhlas di Dusun Ngemplak, Desa Gondangkulon, Kecamatan Gondang. mengendarai sepeda motor merek Honda Vario dengan nomor polisi AG 4204 VAK.
Sesampainya di lokasi dan setelah melihat kondisi sepi, pelaku langsung menggasak kotak amal di musala tersebut.
"Pelaku masuk ke dalam musala, kemudian pelaku membuka paksa kotak amal yang terbuat dari kayu dengan mengunakan obeng. Kemudian pelaku mengambil uang di dalam kotak amal tersebut sebesar Rp 147 ribu," papar Alex.
Tak puas dengan hasil jarahan yang didapat, pelaku lantas mencoba membuka kotak amal lainnya. Kotak amal yang kedua ini terbuat dari besi. Oleh pelaku kotak amal tersebut dibuka menggunakan kunci palsu yang sudah disiapakan sejak dari rumah pelaku.
"Kemudian pelaku berhasil membuka kotak amal yang terbuat dari besi. Lalu pelaku mengambil uang (sebesar Rp 2,9 juta) yang ada di dalam kotak amal tersebut, (uangnya) dan dimasukan ke dalam plastik warna hitam," ungkap Alex.
Baca Juga: Bawa Mobil saat Beraksi, Pencuri Kotak Amal Masjid Ditangkap Polisi
Nah, sebelum sempat membawa lari uang kotak amal, aksi pelaku dipergoki warga sekitar. Warga pun lantas meneriaki ‘maling’ ke arah pelaku. Dalam waktu singkat warga sekitar pun berdatangan ke lokasi, mereka lantas bersama-sama mengamankan pelaku.
Pelaku hampir dihajar massa. Beruntung ada aparat desa setempat yang berhasil mengendalikan massa. Akhirnya pelaku dibawa ke Mapolsek Gondang.
"Barang bukti yang kami amankan yakni sebuah kotak amal terbuat dari besi warna hijau, sebuah kotak amal terbuat dari kayu, sebuah gombok kunci, sebuah plastik hitam, dan satu unit sepeda motor honda vario," ujar Alex.
Kontributor : Usman Hadi
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
5 Fakta Kepsek SD Situbondo Dibacok Pagi-pagi Pakai Celurit, Wajah dan Kepala Luka-luka
-
3 Fakta Suami Aniaya Istri di Tuban, Dipicu Dugaan Selingkuh
-
Wakil Kepala BGN Izinkan Warga Unggah Menu MBG ke Medsos, Ini Alasannya
-
BRI Peduli Hadirkan Program "Ini Sekolahku" untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh Tamiang
-
5 Fakta Sadis Menantu Perempuan Bunuh Mertua di Blitar, Dicekik dan Ditusuk Gunting Berkali-kali