SuaraJatim.id - Posko baru pasangan calon nomor urut 02 Machfud-Mujiaman (MAJU) diresmikan di Jalan Sedap Malam, Kota Surabaya. Masalahnya, seperti nantang, lokasi posko ini persis di sebelah Rumah Dinas Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.
Diresmikan hari ini, Selasa (17/11/2020), bangunan rumah yang dijadikan posko tersebut merupakan milik mantan Ketua DPRD Jatim yang juga mantan Ketua Partai Demokrat Jatim, Imam Sunardi.
Pantauan di lokasi, terdapat dua banner besar tertempel di dinding bergambar wajah paslon Machfud-Mujiaman (MAJU). Di banner itu juga tertera tulisan 'Kita tetap bertetangga dengan baik, tapi saya tetap pilih no 02'.
Imam Sunardi mengatakan, peresmian posko ini dengan alasan wali kota dan wakilnya saat ini yakni Tri Rismaharini dan Whisnu Sakti Buana sudah sebaiknya digantikan oleh yang baru lantaran sudah menjabat dua periode.
Baca Juga: Soal Banteng Ketaton dan Seno, Whisnu Sakti: Kita Selesaikan Setelah Perang
Selain itu, lanjut Imam, juga masih banyak rakyat kecil yang masih belum diperhatikan.
"Ada baiknya dua periode diganti, karena saya melihat banyak masyarakat kecil di Surabaya yang kurang diperhatikan, banyak yang datang ke rumah saya, komplain curhat," ujarnya ditemui di lokasi.
Namun, apa yang sudah diperjuangkan oleh Risma selama dua periode tetap dipertahankan yang sudah menjadi baik untuk Kota Surabaya. Meski bertetangga baik dengan Risma, lanjut Imam, dirinya tetap mendukung nomor urut 02.
"Apa yang menurut saya sudah bagus dipertahankan, seperti penghijauan banjir, traffic, tapi juga masyarakat kecil dirembuk diajak pasti senang. Meski tetanggaan dengan Risma, pilihan beda tidak apa-apa," katanya.
Sementara itu, Mujiaman berterima kasih kepada Imam yang sudah memberikan tempat strategis untuk posko pemenangan. Nantinya tempat tersebut akan digunakan untuk kegiatan positif yang produktif serta menggalang kekuatan MAJU untuk memenangkan pilihan di 9 Desember nanti.
Baca Juga: Hasto Ancam Pecat Kader Mbelot Dukung Calon Lain, Berani Pecat Seno?
"9 Desember nanti kita meraih kemenangan mutlak dan bermartabat. Kemenangan sudah dekat, balai kota juga sudah sangat dekat. Mari kita berbondong bondong ke TPS. Amankam suara kita sampai ke perhitungan ma mujiaman menang," katanya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Latar Pendidikan Lita Machfud Arifin, DPR yang Pertanyakan Nilai Transfer Naturalisasi Kevin Diks
-
Siapa Lita Machfud Arifin? Anggota DPR Diledek Netizen karena Tanya Nilai Transfer Naturalisasi Kevin Diks
-
Pilkada Jatim 2024: Emil Dardak Ungkap Keunggulan Khofifah Dibanding Risma-Luluk
-
Elektabilitas Khofifah-Emil Dardak Sulit Dikejar di Pilkada Jatim, Angka Aman Tapi Tetap Harus Diwaspadai
-
3 Srikandi Bersaing di Pilkada Jatim 2024: Siapa Bakal Jadi Pemenang?
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan