SuaraJatim.id - Spanyol membantai tamunya Jerman dalam pertandingan UEFA Nation League dengan skor fantastis setengah lusin (6-0) tanpa balas.
Bermain di kandang sendiri, Stadion Olimpico Sevilla, Spanyol memang tampak menggila dalam pertandingan tersebut, Rabu (18/11/2020).
Permainan ciamik Spanyol ini diakui gelandang tim nasional (timnas) Jerman Toni Kroos. Ia mengatakan, Spanyol seperti mengajari Jerman cara bermain bola dengan bagus dalam pertandingan tersebut.
"Itu menyakitkan. Saat bertahan, kami tidak mendapatkan akses sama sekali. Spanyol menunjukkan kepada kami bagaimana cara bertahan, cara bermain dengan dan tanpa bola," kata Kroos kepada media penyiaran publik Jerman ARD yang dikutip Goal usai pertandingan.
Baca Juga: Link Live Streaming UEFA Nations League: Spanyol vs Jerman
Skuat Spanyol asuhan Luis Enrique mencetak tiga gol di masing-masing babak. Mereka sangat dominan dari awal hingga pertandingan berakhir dengan mencatatkan penguasaan bola 70 persen dan melepaskan 23 tembakan dibandingkan Jerman yang hanya dua kali memberikan ancaman.
Kekalahan itu adalah yang terburuk bagi Jerman dalam pertandingan kompetitif. Mereka tidak pernah kebobolan enam gol dalam satu laga sejak 1958 melawan Prancis.
Hasil tersebut memberikan pukulan telak bagi Jerman, yang terbiasa menang dengan skor telak dalam sebuah pertandingan.
Kroos mengakui bahwa Spanyol lebih unggul dalam segala hal dan memberi Jerman pelajaran penting. Penyerang Jerman, Serge Gnabry, setuju dengan Kroos.
"Tidak ada cara yang berkerja untuk kami hari ini. Kami tidak bisa mendapatkan akses. Spanyol pantas menang bahkan di level ini," kata Serge Gnabry.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Laga Spanyol Vs Jerman
"Kami mencoba untuk saling menekan. Spanyol melakukannya dengan baik, kami melakukannya dengan buruk. Sekarang mungkin kita tahu di posisi kita berdiri. Itu membuat kita berpikir. Kita masih punya sedikit waktu dan harus memanfaatkannya sebaik mungkin."
Berita Terkait
-
Dramatis! Gol Telat dan Kartu Merah Antar Spanyol ke Semifinal, Jerman Tersingkir dari Euro 2024
-
Spanyol vs Jerman: Tim Mana yang Memiliki Nilai Pasar Lebih Tinggi?
-
Link Live Streaming Spanyol vs Jerman, 'Final Kepagian' Euro 2024 Malam Ini
-
Spanyol vs Jerman: Lamine Yamal Hebat tapi Masih Ingusan, Nagelsmann Lempar Psywar
-
Setel Musik Keras, Cara Ekstrem Timnas Jerman agar Taktik Tidak Bocor Jelang Hadapi Spanyol
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani