SuaraJatim.id - Penemuan jenazah perempuan yang belakangan diketahui bernama Rohatul Khasanah (31) menggegerkan sebagian warga Kabupaten Jember, Jawa Timur. Ibu muda itu ditemukan tewas di Pantai Gumukmas, Jember.
Yang membuat pilu, almarhumah Rohatul Khasanah sempat menulis wasiat yang ditulis di secarik kertas ditujukan kepada suaminya.
Surat itu diketahui, saat sang suami korban, Wisono menunjukkan telepon selulernya kepada polisi dan wartawan.
"Surat ini saya temukan di kamar, saya sama sekali tidak menyangka akan terjadi seperti ini," ujar Wisono dengan nada sedih, sebagaimana dilansir Suaraindonesia.co.id (jaringan Suara.com), Selasa (01/12/2020) siang.
Baca Juga: Mayat Dalam Koper di Mekkah, Afryani Dipulangkan ke Kronjo Tangerang
Wisono mengaku sangat terpukul dengan kejadian itu. Berikut isi surat wasiat itu:
"Lek goleki aku ndek segoro yah. Palingo aku wes mati. (Kalau cari saya di laut ayah. Mungkin saya sudah mati)," demikian isi tulisan korban di secarik kertas.
Sementara pihak keluarga, meminta jenazah perempuan yang berasal dari Desa Kencong itu segera dimakamkan.
Sebelumnya, seorang pencari ikan secara tidak sengaja menemukan mayat terapung di bibir pantai.
Jenazah tersebut didapati sudah kaku, dengan luka di bagian pelipis dan telinga mengeluarkan darah. Akibatnya, pihak kepolisian sempat kesulitan mengungkap identitas korban.
Baca Juga: 6 Fakta Baru Penemuan Mayat WNI dalam Koper di Mekah
Namun, berkat kerja cepat kepolisian dan komunitas media sosial, akhirnya identitas korban berhasil diketahui.
Berita Terkait
-
Ivar Jenner Dapat Suntikan Semangat, Rombongan Keluarga Besar dari Jember Datang ke Stadion GBK
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan