SuaraJatim.id - PT Pakuwon Permai, anak usaha dari PT Pakuwon Jati Tbk berkolaborasi dengan Westin Hotels and Resorts resmi membuka jaringan hotelnya di Surabaya, The Westin Surabaya, Senin (07/12/2020).
The Westin Surabaya berdiri di atas tanah seluas 16,9 hektare yang terintegrasi dengan pusat perbelanjaan Pakuwon Mall dan apartemen di kawasan Surabaya barat.
Dalam kerjasama ini, Pakuwon berinvestasi sekitar 650 miliar dengan kontrak kerja sama antara Marriott International, induk dari Westin Hotels dan PT Pakuwon Jati Tbk selama 20 tahun yang kemudian akan dievaluasi kembali.
Complex General Manager Pakuwon Mall Surabaya Alam Jo optimistis, meskipun saat ini kondisi lagi pandemi Covid-19, namun Ia yakin dalam setahun pertama operasional The Westin Surabaya akan mencapai occupancy rate maksimal.
The Westin Surabaya akan mengejar event-event meeting, incentives, convention and exhibition (MICE). "Kami menargetkan lokal traveler, dari Jakarta dan Jawa Timur. Surabaya kota industri, kami juga mengejar ivent-ivent," katanya.
"Sekarang saja yang memesan kamar sudah banyak," kata Alam menegaskan dalam jumpa pers virtual, Senin (07/12/2020).
Dibukanya The Westin Surabaya menggenapi hotel bintang lima ke-empat dalam portofolio PT Pakuwon Jati Tbk dan juga merupakan kerja sama ke-enam dengan Marriott International.
Pembukaan The Westin Surabaya ini sebenarnya dijadwalkan pada Juni 2020. Namun karena Pandemi maka pembukaan pun ditunda. Adapun pemilihan waktu di Desember sebab semua persiapan sudah selesai di bulan ini.
"Pertimbangannya karena memang banyak yang tertarik ingin segera menikmati layanan Westin. Dan kebetulan semuanya sudah siap, protokol kesehatan juga siap," kata Direktur Pakuwon Permai Fenny.
The Westin Surabaya dilengkapi dengan Grand Ballroom dan Convention Center terbesar di Jawa Timur dengan luas 9.300 meter persegi yang dapat menampung hingga 3.100 tamu.
Baca Juga: 10 Tahun Pimpin Surabaya, Ini Legacy Tri Rismaharini yang Takkan Terlupakan
Berita Terkait
-
10 Tahun Pimpin Surabaya, Ini Legacy Tri Rismaharini yang Takkan Terlupakan
-
David Da Silva Mundur dari Persebaya karena Liga 1 Tak Jelas
-
Markas Pendukung Eri-Armuji Diserang Massa Tak Dikenal Minggu Dini Hari
-
Kompetisi Tak Jelas, David Da Silva Cabut dari Persebaya
-
Banjir di Kota Surabaya, Air Masuk ke Rumah Warga
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Anti Boncos Kuota, Klaim DANA Kaget Sekarang & Internetan Lancar Jaya
-
5 Makna Dahsyat dari Surat Yasin Ayat 38: Bukti Matahari Bergerak dan Tunduk pada Takdir Allah
-
Bisnis Maut: Nenek di Jombang Tewas Dibakar
-
9 Hektar Kebun Kopi di Ijen Dirusak, Polisi Buru Pelaku!
-
BRI Hadirkan Pengusaha Muda BRILiaN 2025 untuk Wujudkan UKM Naik Kelas