SuaraJatim.id - Warga desa Gedangan, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dibuat geger. Seorang warga bernama Djoko Suprianto (49) ditemukan gantung diri di atas pohon mangga.
Djoko diduga nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri karena mengidap penyakit yang tidak kunjung sembuh. Akibat sakitnya itu, menurut keluarga sudah dua kali akan bunuh diri.
Korban pertama kali ditemukan oleh warga sekitar. Saat itu saksi sedang mencari rumput di area kebun mangga.
"Korban gantung diri menggunakan kemeja warna putih motif garis biru," kata Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito melalui Kanitreskrim Bripka Yudi Setiawan, seperti dikutip dari beritajatim.com, media jejaring suara.com, Rabu (23/12/2020).
Dari hasil pemeriksaan di tubuh korban, tak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Namun, di area kemaluan terdapat sperma yang masih basah.
"Dari keterangan istrinya, korban sebelumnya sering mengalami sakit kepala yang tidak sembuh-sembuh. Bahkan sudah dua kali melakukan percobaan bunuh diri namun berhasil digagalkan pihak keluarga," ungkap Yudi.
Sewaktu ditemuian, korban masih menggunakan luaran lengkap berupa celana jenas warna biru, kaos hitam. Di sekitar korban juga ditemukan satu unit sepeda motor Honda Revo yang berada tepat di bawah korban menggelantung. Diduga motor tersebut dipakai sebagai pijakan buat gantung diri.
Terkait dengan kejadian ini, pihak keluarga sudah mengikhlaskan dan tidak melakukan autopsi. Korban langsung dievakuasi ke rumah duka dan dimakamkan.
"Keluarga korban minta tak dilakukan otopsi karena sudah mengikhlaskan," ujarnya.
Baca Juga: Hamil 3 Bulan, Wanita 23 Tahun Nekat Lompat Dari Lantai 3 Rumah Kos
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Berita Terkait
-
Hamil 3 Bulan, Wanita 23 Tahun Nekat Lompat Dari Lantai 3 Rumah Kos
-
Real Count KPU Gresik Gus Yani-Bu Min Menang, Paslon Petahana Legowo
-
Masih Ingat Dejan Lovren? Eks Liverpool Ini Baru Bikin Gol Bunuh Diri Keren
-
Angka Bunuh Diri di Jepang Lebih Tinggi Dibanding Kasus Kematian Covid-19
-
Mandi Saat Arus Deras, Siswa SMP Gresik Hanyut dan Tengelam di Kali Lamong
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
CEK FAKTA: WNI Jadi Tentara AS Klaim Bayar Ratusan Juta Masuk TNI, Benarkah?
-
5 Fakta Kerangka Manusia di Sampang, Forensik Temukan Tulang Baru di Lubang Galian
-
Pria Gaek di Gresik Diringkus Polisi, Cabuli Siswi SD di Pos Kamling
-
Apa Spesifikasi Pesawat Latih TNI AL Jatuh di Bandara Juanda? Sempat Lapor Pendaratan Darurat
-
9 Penerbangan Dialihkan Akibat Pesawat Latih TNI AL Crash di Bandara Juanda