Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 29 Desember 2020 | 13:23 WIB
Hujan lebat semalam membuat sejumlah wilayah di Surabaya masih banjir (Suara.com/Dimas Angga)

SuaraJatim.id - Hujan deras disertai angin kencang terjadi di Surabaya, pada Senin (28/12/2020) sore sampai malam. Hujan mulai pukul 17.30 WIB membuat sejumlah jalan raya di Surabaya mengalami banjir, terutama Banyu Urip dan sekitarnya.

Banyu Urip Surabaya ini banjir hingga paha orang dewasa. Banjir membuat kendaraan milik warga mogok. Tidak hanya Banyu Urip, banjir juga terjadi di Raya Darmo Satelit, Mayjend Sungkono, HR Muhammad.

Banjir ini menjadi ujian pertama Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana di Kota Pahlawan usai ditinggal Tri Rismaharini yang menjadi Menteri Sosial (Mensos).

Pantauan SuaraJatim.id di Jalan Banyu Urip - Sukomanunggal bahkan air setinggi paha orang dewasa. Kemacetan panjang terjadi akibat sejumlah motor mengalami mogok karena nekat menerobos banjir.

Baca Juga: Tahun Baru Pemkot Surabaya Tutup Suramadu, Polres Bangkalan Sebaliknya

Seorang pengendara, Rusli mengaku dirinya terjebak macet selama 2 jam di Jalan Banyu Urip. Ia mengaku kemacetan terjadi akibat Jalan Banyu Urip, tepatnya depan Pasar Asem Simo hingga Sukomanunggal banjir hingga sepaha orang dewasa.

"Banjir mas. Nang ngarepe pasar (di depan Pasar Asem Simo) sampai nang ngarepe kantor (sampai depan) BNN (BNNP Jatim)," ujar warga Benowo ini.

Rusli mengaku tak menyangka jika Jalan Banyu Urip hingga Sukomanunggal terendam. Pasalnya, dalam beberapa tahun terakhir dirinya tidak pernah mendapati jalanan banjir. Ia pun mengaku bingung mencari jalan alternatif lainnya, karena juga mengalami banjir.

"Lewat di Jarak (Jalan Girilaya) aman, tapi setelah itu banjir juga katanya teman," tuturnya.

Sementara, Harun mengatakan motor matic miliknya mengalami mogok karena nekat menerobos banjir. Dengan terpaksa dirinya harus mendorong cukup jauh ke daerah yang lebih tinggi.

Baca Juga: Gabung Louvre Surabaya, Jamarr Johnson Akhirnya Kembali Main di IBL

"Tinggi airnya mas. Ini sampai mogok karena air masuk ke knalpot," tuturnya.

Meski begitu, banjir dengan tinggi sepaha orang dewasa di sekitar Banyu Urip ini cepat surut, setelah air hujan mulai mereda pada pukul 20.00 WIB, genangan yang terjadi pun berangsur-angsur surut.

Hingga saat ini, pihak Pemkot Surabaya, belum memberikan keterangan secara resmi, perihal banjir yang terjadi dibeberapa ruas jalan Surabaya.

Load More