SuaraJatim.id - Liverpool menelan kekalahan keduanya di musim ini saat bertandang ke markas Southampton. Berikut fakta - fakta menarik usai duel Southampton vs Liverpool yang berakhir untuk kemenangan tuan rumah 1-0
Pada laga pekan ke-17 Liga Inggris antara Southampton vs Liverpool di St. Mary's Stadium, Selasa (5/1/2021) dini hari WIB, tuan rumah menang lewat gol cepat Danny Ings.
Sementara Liverpool gagal memanfaatkan peluangnya setelah mendominasi babak kedua. Skor 1-0 bagi kemenangan Southampton bertahan hingga akhir laga.
Hasil itu tidak mengubah posisi Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris tapi mereka gagal menjauhkan dari Manchester United. Keduanya sama-sama memiliki 33 poin.
Sedangkan bagi Southampton kemenangan kali ini membuat mereka naik ke posisi keenam klasemen dengan 29 poin melewati Everton (29), Aston Villa (26) dan Chelsea (26).
Berikut fakta - fakta menarik usai Southampton mengalahkan Liverpool seperti yang dihimpun dari Bbc Sport :
- Southampton adalah tim pertama dalam sejarah Liga Inggris yang mengalahkan ketujuh pemenang Liga Premier setelah mereka meraih gelar.
- Liverpool gagal mencetak gol dalam dua pertandingan Liga Premier berturut-turut untuk pertama kalinya sejak Mei 2018.
- Tendangan pertama The Reds tepat sasaran dalam pertandingan ini terjadi di menit ke-75 - penantian terlama dalam pertandingan Liga Premier sejak Desember 2015.
- Setelah melakukan delapan tembakan tepat sasaran dalam kemenangan 7-0 mereka atas Crystal Palace, Liverpool hanya berhasil tujuh shoot in target dalam tiga pertandingan liga terakhir mereka.
- Gol pembuka Danny Ings untuk Southampton adalah golnya yang ke-50 di Liga Premier, dan gol paling awal yang pernah dia cetak di kompetisi.
- Jams Ward-Prowse dari Southampton telah memberikan empat assist di Liga Premier musim ini - dimana pada 2014-15 (enam) dia memiliki lebih banyak di kampanye papan atas.
- Kiper Saints Forster mempertahankan clean sheet pertamanya di Liga Premier sejak Oktober 2017, meskipun ini hanya penampilan ke-13nya di kompetisi sejak itu.
Berita Terkait
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
-
Tahan Imbang Arsenal, Dominik Szoboszlai: Inilah Titik Balik Kebangkitan Liverpool
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Skor Kacamata Lawan Liverpool Buat Mikel Arteta Kecewa Meski Arsenal Masih Kokoh di Puncak Klasemen
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar