SuaraJatim.id - Garun (55), nelayan Dusun Nyamplong Desa Sumberanyar Kecamatan Banyuputih Situbondo kehilangan kakinya setelah peristiwa nahas menimpanya di laut. Kaki Garun tergilas mesin penggulung jaring ikan.
Peristiwa ini terjadi pada Selasa (5/1/2021). Anak kandung korban bernama Yonki (37) menceritakan, awalnya ia dan ayahnya memang berada dalam satu perahu saat tengah menebar umpan ikan.
Namun nahas kaki ayahnya terbelit tali jaring jenis slerek yang dikendalikan dengan mesin, sekitar pukul 13.00 WIB.
"Saat itu bapak menebar umpan potongan ikan cakalan dari atas perahu, tiba tiba kaki kanannya terbelit tali jaring, karena jaring slerek dikendalikan mesin, kaki kanan tertarik dan tergilas mesin tersebut hingga putus dan telapak kakinya hilang ditengah laut," katanya, seperti dikutip dari suarajatimpost.com, media jejaring suara.com, Rabu (06/01/2021).
Baca Juga: Sungai Pesanggrahan Situbondo Meluap, Dua Dusun Terendam Banjir
Kapolsek Banyuputih AKP Heru Purwanto membenarkan, kejadian tersebut. Menurutnya, pihaknya telah menerima laporan ada seorang nelayan kecelakaan kerja di atas perahu di tengah laut.
Saat itu juga pihaknya bersama anggota langsung ke pantai TPI (Tempat Pelelangan Ikan) Pondok Mimbo. Selain megevakuasi korban, pihaknya juga meminta keterangan dari sejumlah saksi dan pemilik perahu.
"Berdasarkan keterangan saksi, korban mengalami kecelakaan kerja saat bekerja di atas perahunya. Setelah korban tiba di pantai Pondok Mimbo bersama perahu yang ditumpangi, anggota dibantu nelayan lainnya langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Asembagus untuk mendapat perawatan medis," katanya.
Berita Terkait
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Cemburu Buta! Pria di Blitar Bacok Mantan Istri dan Ibu Mertua!
-
Mudik Lebaran Lancar, 3 Jalur Alternatif dari Semarang ke Jombang Bebas Macet
-
Hadapi Puncak Panen, Bulog Kanwil Jatim Optimalisasi Sarana Pengeringan dan Pengolahan
-
Pasokan dan Distribusi Energi Jawa Timur Aman, Menteri ESDM Apresiasi Satgas Mudik Lebaran Pertamina
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan