SuaraJatim.id - Roy Suryo menyindir Menteri Sosial Tri Rismaharini yang kocar-kacir berlarian saat meninjau lokasi gempa di Mamuju, Sulawesi Barat.
Risma yang berkunjung pada Jumat (15/1/2021) tampak berlarian ke luar ruangan saat terjadi gempa susulan. Pemberitaan tentang gempa susulan ini pun membuat Roy Suryo terpancing untuk menulis sindiran.
Roy merasa kasihan dengan Mensos Risma yang diberitakan kocar-kacir saat menghindari gempa susulan. Namun, cuitan itu sarat akan nada sindiran dan disertai dengan emotikon tertawa.
"Dalam bahasa jawa, ini yang disebut 'ngono yo ngono, ning ojo ngono'. Meski (fakta) memang begitu, tetapi (mbok) tidak usah (sampai ditulis) begitu," tulis Roy Suryo lewat jejaring Twitter miliknya, Minggu (17/1/2021).
Baca Juga: Bencana Sulawesi Barat, Pakar: Tren Gempa Susulan Makin Kecil
Roy Suryo menguraikan alasan dia merasa kasihan dengan Mensos Risma. Kata dia, mensos sudah bingung mencari angle pemotretan yang tepat untuk disebarluaskan, tetapi berita malah pakai sudut pandang lain.
"Kasihan lah dia, sudah bingung mau cari angle yang tepat buat jeprat-jepret dan tayang. Malah beritanya begitu. Ambyar," tukas Roy Suryo disertai emoji tertawa.
Roy Suryo sebelumnya pun menyoroti Mensos Risma dan keterkaitannya dengan bencana alam yang belakangan terjadi di Indonesia.
Pakar telematika itu menyoroti pemberitaan yang menyebut Presiden Jokowi sudah menginstruksikan Mensos Risma meninjau lokasi bencana.
Hanya saja, kata Roy Suryo menyangsikan kenapa belum ada foto-foto beredar. Padahal menurut dia, biasanya Mensos Risma langsung up to date.
Baca Juga: Jenguk Korban Gempa Mamuju, Menkes Budi Singgung Kebutuhan Dokter
"Sudah lebih dari 6 jam semenjak berita 'mensos diperintah presiden ke lokasi bencana' tadi, tapi kok belum ada update sama sekali? Tumben, biasanya langsung jeprat-jepret rekam tayang...," kata Roy Suryo, Jumat (15/1/2021).
"Ayo, Indonesia dari Sabang sd Merauke lho, tik. Jangan kelamaan. Kalsel juga," sambungnya.
Mensos dan Rombongan Lari Keluar Ruangan Saat Gempa Susulan di Mamuju
Dalam tayangan video yang diunggah akun Linjamsos Oke pada Sabtu (16/1/2021), terlihat Mensos Risma berada di luar ruangan bersama dengan rombongan.
Mensos Risma mengatakan, dirinya sudah menghubungi Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dan menyebutkan akan terjadi gempa susulan.
“Permasalahannya apakah gempa susulan itu besar atau berakibat tsunami, itu yang belum bisa diprediksi,” katanya seperti dilansir Antara.
- 1
- 2
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
Terkini
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak
-
Dari Daun Kelor ke Cuan: Kisah Sukses Pengusaha Wanita Manfaatkan KUR BRI
-
Klaim Saldo DANA Kaget! Jadi Solusi di Tanggal Tua: Berpeluang Raih Rp549 Ribu
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan