SuaraJatim.id - Sejak kemarin viral di media sosial sekelompok anak muda yang mengatasnamakan dirinya Gangster Sidoarjo keliling malam-malam menggunakan sepeda motor dengan mengacung-acungkan celurit.
Dalam video tersebut, nampak empat pemuda berboncengan menggunakan dua sepeda motor. Malam-malam mereka berkeliling di jalan sambil mengacungkan celurit.
Video ini diunggah akun Instagram @infodarjo sehari kemarin. Caption video tersebut dijelaskan seperti ini:
Mereka mengatasnamakan gangster sidoarjo !!
Dalam video tersebut terlihat beberapa anak-anak yang di perkirakan usia 18 tahun berkeliling di jalan raya membawa sebilah celurit. Miris memang pergaupan anak-anak jaman sekarang. Video tersebut diperkirakan di ambil di jalan raya porong.
Ayo pihak @polresta_sidoarjo ringkus nih anak-anak gangster ini akun sudah jelas wajah-wajah mereka sudah jelas terlihat di video tersebut.
Di salah satu akun tersebut ada video saat tawuran yang di duga di jalan raya sidoarjo kota.
Sumber laporan dari warga sidoarjo
#sidoarjo #infodarjo #infosidoarjo
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji langsung memerintahkan jajarannya untuk menyelidiki video yang viral di medsos itu. Ia memerintahkan Tim ITE Polresta Sidoarjo untuk menyelidiki pengunggah video dan pemeran yang mengacungkan celurit.
Baca Juga: Jauh dari Kesan Sangar, Debt Collector di Singapura Ini Curi Atensi
Apa motif mereka mengacung-acungkan celurit, karena sudah membuat warga Sidoarjo resah.
"Pasti akan kita tindak lanjuti video viral itu," ucapnya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Minggu (14/2/2021).
Selain video mengacungkan celurit sambil berkendara sepeda motor, diakhir video berdurasi 26 detik itu memperlihatkan beberapa pemuda berdiri berjajar dengan membawa celurit sejenia gulu banyak (leher angsa).
Dan selanjutnya pada pertengahan video juga memperlihatkan empat pemuda berboncengan mengendarai dua motor dengan mengacung-acungkan celurit juga.
Warganet segera merespons unggahan ini. Mayoritas mereka tidak simpatik dengan aksi para remaja ini. Misalnya akun @yr.co.id yang menulis komentar, "GRADAK AE DARJO GAK BUTUH GENGSTER !!!"
Akun @ziibay.bk berkomentar mengejek, " Wani kok gowo senjata lur rokok ae sek ngecer bensin tuku mek 10rb ae sok keras (berani kok bawa senjata, rokok saja masih ngeteng, bensin cuma beli 10 ribu aja sok-sokan)."
Berita Terkait
-
Jauh dari Kesan Sangar, Debt Collector di Singapura Ini Curi Atensi
-
Cewek Ini Mendadak Sial Pas Lagi Main HP, Publik Malah Kompak Menertawakan
-
Viral Riasan Wanita saat Nikah Serem Banget, Ternyata Nggak Pakai MUA
-
Video Viral Bos Dealer Mobil Sebar Uang Segepok, Publik Ributkan Hal Ini
-
Iseng Beri Cokelat ke Kasir Minimarket, Endingnya Malah Bikin Nyesek
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Khofifah: Perkuat Pengawasan APIP untuk Cegah Praktik Korupsi!
-
Banyak Pengajuan Unit Usaha KDKMP Ditolak di Jatim, Ternyata Ini Penyebabnya
-
Malam Tahun Baru Penuh Warna: Musik, Nostalgia, dan Countdown Spektakuler
-
Kenapa Suporter Arema Malang Dilarang Nonton di Stadion GKR Lawan Malut United? Ini Alasannya
-
Kronologi Pembunuhan Sadis Istri dan Anak Polisi di Nganjuk, Kamar Kos Dibakar hingga Minta Tolong!