SuaraJatim.id - Kabar mengejutkan kembali datang dari kampung miliarder Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Sebanyak 15 mobil warga yang baru saja dibeli barengan itu rusak gegara pengemudinya belum mahir.
Perinciannya, 55 persen Toyota Ras, 35 persen Inova dan sisanya Yaris. Hal ini diungkapkan Kepala Cabang Auto 2000 Tuban, Arie Soerjono saat dikonfirmasi SuaraJatim.id, Rabu (24/02/2021) petang.
"Iya benar, ada 15 unit mobil yang kami tangani. Kerusakan semuanya ringan, ada yang tergores di bagian samping, sampai kerusakan di bagian depan dan belakang," katanya melalui sambungan telepon.
"Memang kondisi jalannya juga agak sulit. Bagi pemula yang baru belajar mungkin itu menjadi hambatan. Kemarin saja pas menghadirkan mobil-mobil itu, truk saya juga kesusahan untuk masuk," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Begini Kata Bupati Tuban Tanggapi 225 Warganya Jadi Miliarder
Arie menjelaskan, sebanyak 15 mobil milik warga itu 70 persen mengalami kerusakan di bagian depan, 30 persennya lagi kerusakan di bagian belakang. Namun kerusakannya tergolong ringan.
Adapun penyebab kecelakaan itu diakibatkan karena rata-rata pemilik masih belum mahir mengemudi. Disamping faktor lain, kondisi jalan desa yang sempit dan banyak bebatuan membuat pengemudi kesulitan mengendarai.
Agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan lagi, Arie mengaku bakal menawarkan program kerjasama dengan pemerintah desa setempat. Isinya, mengajari warga merawat kondisi mobil agar tidak cepat rusak dan menggelar kelas mengemudi.
"Nanti kami juga akan dikerjasamakan dengan pihak kepolisian, terkait surat izin mengemudinya," terangnya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Gegara Belum Jago Nyetir, 15 Mobil Baru di Kampung Miliarder Masuk Bengkel
Berita Terkait
-
Pendidikan Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Ternyata Lulusan Mesir dan Turki!
-
Silsilah Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Berlatar Belakang Santri
-
Belasan ABK Kapal Terombang-ambing di Lautan Tuban, Penyelamatan Berlangsung Dramatis
-
Tangki TBBM Tuban Bocor, 5 Warga Dirawat dan Ribuan Orang Mengungsi
-
Bawean Diguncang Gempa Magnitudo 4,2, BMKG: Hati-hati Gempa Susulan!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako