SuaraJatim.id - Di era media sosial seperti sekarang, cara protes warga pun beragam. Salah satunya unggahan selebgram sekaligus influencer @fahmiadimara asal Sidoarjo, Jawa Timur, ini.
Sebal dengan banyaknya jalan berlubang di kotanya, Ia mengunggah sebuah foto unik protes warga terkait banyaknya jalan berlubang di daerahnya.
Foto papan di tengah jalan itu bertuliskan 'Hati - hati monggo kolam renang mini yang minat. Disewakan ternak Cupang'. Foto ini kemudian diunggah ke akun Instagramnya dengan caption foto berada di daerah Waru, Kabupaten Sidoarjo.
Dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, papan sindiran ini dipasang di jalanan berlubang yang rusak parah. Sementara di sekitar jalanan rusak tampak sejumlah pengedara melintasi jalanan dengan pelan - pelan.
Influencer Fahmi Adimara mengaku sedih karena tidak ada solusi mengenai kerusakan jalan raya itu. Beberapa jalan raya yang mengalami kerusakan hanya ditambal sulam dengan permukaan tidak rata dan membahayakan roda dua.
"Sudah tidak ada lagi solusi, perbaikan harus segera dilakukan dibeberapa titik yang mempunyai intensitas kendaraan dalam jumlah tinggi. Kalau pun harus di tambal ini juga akan berakibat pada bahayanya pengguna roda dua karena ban motor sering selip jika permukaan jalan tidak rata," ujar selebgram dan influencer travel tersebut.
Pemuda inspiratif Kabupaten Sidoarjo itu juga mengomentari sistem digitalisasi yang ada di Sidoarjo belum berjalan dengan baik dan terkesan main-main saja.
"Ya seperti akun sosial media Pemerintah Kabupaten Sidoarjo harus lebih dijalankan lagi. Ini sudah waktunya pemerintah daerah bisa merangkul para generasi muda untuk turut serta membangun Sidoarjo," kata Fahmi saat dihubungi melalui telepon pada Senin pagi (8/3/2021).
Ia juga berharap bahwa sosial media, website dan aplikasi yang terintegrasi di Pemerintah Kabupaten Sidoarjo seharusnya bisa dijadikan tempat aduan masyarakat jika ada yang ingin melaporkan supaya lebih mudah dan tidak ribet lagi.
Baca Juga: Desak Pembentulan Jalan Rusak, Wali Kota Cilegon Cabut Pohon Pisang
Berita Terkait
-
Desak Pembentulan Jalan Rusak, Wali Kota Cilegon Cabut Pohon Pisang
-
Masih Rawat Jalan di BNNK, Millen Cyrus Wajib Lapor Seminggu Sekali
-
Tobat, Millen Cyrus Pilih Buka Bisnis Baru
-
Profil Selebgram Ari Pratama, Tewas Ditikam Pacar Sendiri
-
Mr.P Tak Nampak Saat Pakai Lingerie, Millen Cyrus Singgung Triknya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Presiden Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Gubernur Khofifah Dukung Generasi Unggul NKRI
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri