SuaraJatim.id - Pasukan Tunisia melancarkan serangan terhadap kelompok militan di Pegunungan Tunisia dekat perbatasan Aljazair. Hasilnya tiga militan tewas termasuk seorang perempuan Asia dan pimpinan lokal di IS.
Seorang pejabat keamanan Tunisia mengatakan kalau operasi pasukan keamanan memerangi terorisme ini dilakukan dua kali di kawasan pegunungan tersebut.
"Pasukan kami membunuh seorang teroris saat istrinya yang orang Asia meledakkan dirinya sendiri, membunuh juga bayinya di Gunung Saloum," kata Kolonel Houssem Jbebli, seorang pejabat Garda Nasional Tunisia, seperti dikutip dari Antara, Jumat (02/04/2021).
Dia menambahkan bahwa Hamdi Dhouib, seorang pemimpin lokal di Jund El Khilafah, cabang afiliasi IS juga tewas dalam penyergapan di Pegunungan Mghila.
Daerah pegunungan Mghila dan Saloum, dekat kota miskin Kasserine, adalah wilayah operasi kelompok militan Islam yang telah diperangi tentara Tunisia selama bertahun-tahun.
Enam tahun lalu seorang militan ISIS menembak mati 39 orang asing di sebuah pantai di Sousse, memicu eksodus wisatawan dan sangat merusak ekonomi Tunisia.
Sejak saat itu Tunisia telah tumbuh lebih efektif dalam mencegah dan menanggapi serangan, tetapi sel-sel tidur masih menjadi ancaman nyata, terutama dengan kembalinya para jihadis dari Suriah, Irak, dan Libya.
Berita Terkait
-
Setuju Pelaku Penyerangan Disebut Teroris, Munarman: Karena itu Bukan Islam
-
Kapolda Jateng: Jangan Takut Terorisme, Tetap Aman Beribadah Paskah
-
Milenial Jadi Sasaran Perekrutan Teroris, Puan Ingatkan Ketahanan Keluarga
-
Arie Untung Komen CCTV Aksi Zakiah Aini, Eko Kuntadhi: Ketololan Menular
-
Dituduh Teroris, Masa Lalu Zakiah Aini Jarang Gaul dengan Lelaki, Kenapa?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
KIK EBA Jadi Syariah Perdana di Indonesia dari BRI Manajemen Investasi
-
Bukan Sekadar Letusan Biasa: PVMBG Ungkap Rekaman Gempa Getaran Banjir Semeru yang Bikin Khawatir
-
Pilu Petani Lombok, Ladang Rusak Diterjang Awan Panas Semeru
-
Di Tengah Keriuhan, Relawan Kesehatan Jadi Penopang Pengungsian Erupsi Semeru
-
Cerita Lansia 90 Tahun Saat Mengungsi Akibat Erupsi Gunung Semeru