SuaraJatim.id - Satu orang dikabarkan meninggal dunia dalam musibah kebakaran sebuah rumah di Jalan Genteng Besar Nomor 25, Genteng, Surabaya, Rabu, (21/4/2021).
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Petugas pemadam kebakaran sulit memadamkan api mengingat akses ke lokasi kebakaran dan kondisi rumah bertingkat.
Kepala Bidang Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, Bambang Vistadi mengatakan ada tiga korban dalam kejadian tersebut. Semua korban sudah dibawa ke rumah sakit.
"Ada tiga korban, satu meninggal saat perjalanan ke RS dan dua orang korban lain trauma serta kebakar bagian kakinya," kata Bambang, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Lebih lanjut Bambang memaparkan, menurut keterangan saksi, saat itu pembantu sedang memasak di dapur lantai dua.
Namun naas, kompor ternyata mengalami kebocoran atau kerusakan pipa dan api pun membesar. Selanjutnya pekerja rumah tangga tersebut lari keluar rumah untuk meminta pertolongan ke tetangga.
"Nah pas kejadian itu semua korban ada di dalam. Hingga akhirnya bisa dievakuasi dan dibawa ke RS," ujarnya.
Data-data korban antara lain Andi Budihartono Goenadi (40) kondisi meninggal dunia saat di RS. Dr. Soetomo.
Sedangkan Cisilia (70) mengalami sesak nafas & luka bakar dilutut sebelah kiri. Untuk korban ketiga yakni Gracia Febriana Goenadi (22) kondisi kesadaran menurun.
Baca Juga: Plafon Ambruk, Tapi Layanan Penumpang Stasiun Pasar Turi Normal Saja
Menurut Bambang, luas bangunan yang terbakar sebenarnya hanya berukuran 5 x 3 meter saja. Namun karena menghirup udara kotor, korban pun mengalami kesulitan.
Berita Terkait
-
Plafon Ambruk, Tapi Layanan Penumpang Stasiun Pasar Turi Normal Saja
-
Jadwal Buka Puasa Wilayah Surabaya dan Sekitarnya, Rabu 21 April 2021
-
Innalillahi! Listianto Raharjo, Eks Kiper Timnas Meninggal di Surabaya
-
Plafon Ruang Tunggu Stasiun Pasar Turi Ambruk, Polisi: Mungkin Faktor Usia
-
Eks Kiper Timnas Indonesia Listianto Raharjo Meninggal, Serangan Jantung
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 8 Juli: Raih Skin Senjata, Diamond, dan Katana
- Pemain 1,91 Meter Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kini Bela Tim di Bawah Ranking FIFA Garuda
- 5 Jet Pump Terbaik untuk Sumur Bor, Kuat Sedot Air dari Kedalaman 40 Meter
Pilihan
-
Penampakan Rumah Mewah Riza Chalid yang Jadi Tersangka Korupsi Pertamina
-
Justin Hubner Tutup Pintu ke Indonesia usai Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Gurita Bisnis Riza Chalid yang Jadi Tersangka Korupsi Pertamina, Dulu Terjerat 'Papa Minta Saham'
-
Setelah Diultimatum Pelatih, Marselino Ferdinan Justru 'Menghilang' dari Skuad Oxford United
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Fakta 8,5 Jam Pemeriksaan Khofifah oleh KPK: Gubernur Jatim Ungkap Rumitnya Alur Dana Hibah
-
Khofifah Hadiri Pemeriksaan KPK di Polda Jatim, Tegaskan Bukan Sebagai Tersangka
-
Bukan Cuma Bikin Tembok Bergetar, Sound Horeg Picu Konflik Sosial, Pemprov Jatim Turun Tangan!
-
Transaksi Misi Dagang NTB Tertinggi Raih Rp 1,068 Triliun: Gubernur Khofifah Optimis Peluang Usaha
-
Bantuan Sosial BSU 2025 Disalurkan BRI dalam 3 Tahap, Efisien dan Tepat Sasaran