SuaraJatim.id - Pilihan presiden (Pilpres) masih tiga tahun lagi. Sejumlah nama mulai mencuat ke publik. Salah satunya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto.
Nama Airlangga Hartanto mencuat ke publik setelah didorong 'nyapres'. Hal ini disampaikan Ketua DPD Golkar Jatim Sarmuji di Surabaya, Rabu (28/4/2021) malam.
Sarmuji menjelaskan, Golkar Jatim sendiri mengusulkan nama Airlangga Hartarto sebagai Capres. Semakin baik, apabila wakilnya Khofifah, yang saat ini merupakan Gubernur Jatim.
"Kalau saya memposisikan sebagai warga Jatim, kalau Pak Airlangga mendeklarasikan diri, wakilnya dari Jatim. Siapa itu? Tentu sebagai orang nomor satu di Jatim kira-kira salah satunya Bu Khofifah," katanya, dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Kamis (29/04/2021).
Baca Juga: Bertemu Ketum Golkar dan PKS, PPP Akui Sedang Bersiap Menuju Pemilu 2024
"Kalau Pak Airlangga suatu saat mendeklarasikan, saya mengusulkan wakilnya orang Jatim, salah satunya ya beliau (Bu Khofifah)," katanya menegaskan.
Anggota DPR RI ini menyampaikan, Golkar Jatim masih menunggu kesediaan Airlangga Hartarto untuk maju di Pilpres.
"Kalau jawaban kepastian Pak Airlangga maju Pilpres belum. Pak Airlangga masih fokus penanggulangan Covid-19 dan ekonomi nasional. Beliau fokus di urusan negara itu," imbuhnya.
Sementara itu, kata dia, tugas Golkar Jatim saat ini terus mensosialisasikan Airlangga kepada masyarakat.
"Kami tidak akan membiarkan Pak Airlangga turun dengan sambutan masyarakat biasa-biasa saja. Justru kita punya tanggung jawab untuk memberi pengenalan Pak Airlangga ke masyarakat," tuturnya.
Baca Juga: KPK Tetapkan Ketua DPD Golkar Jabar Ade Barkah Tersangka Korupsi
"Nanti lah kalau sudah hangat Pak Airlangga boleh lah turun untuk mendeklarasikan. Pak Airlangga Hartarto belum saatnya turun, karena ada urusan penanganan Covid-19 ini," katanya.
Berita Terkait
-
Gelar Doa Bersama di Masa Tenang, Timses RK-Suswono: Daripada Pasang Billboard
-
Telah Kantongi SK Kepengurusan Baru dari Kemenkum, Bahlil Santai Ladeni Gugatan Kader di PTUN
-
Resmi Terima SK Kepengurusan Golkar, Bahlil Pastikan Tak Ada Nama Jokowi dan Gibran
-
Diserahkan Langsung Menkum Supratman, Bahlil Terima SK Kepengurusan Partai Golkar Periode 2024-2029
-
Golkar Tegaskan Munas XI Sah, Adies Kadir: Kami Siap Hadapi Gugatan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas
-
Tim Khofifah-Emil Rekap Dokumen C Hasil dari Saksi, Sama dengan Quick Count?
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut Tol KLBM Gresik: Mobil Ringsek, 3 Orang Meninggal Dunia
-
KPU Jatim: 3 Petugas Meninggal Dunia Saat Pemungutan Suara Pilkada 2024