SuaraJatim.id - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Timur (Jatim) Moh Amin terlibat kecelakaan di Sampang, Kamis (06/05/2021) malam, sekitar pukul 23.00 WIB.
Amin mengendarai mobil dinas berpelat merah dengan nomor polisi L 23. Kendaraan warna hitam tersebut menyeruduk mobil pikap yang sedang parkir di pinggir Jalan Raya Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang.
Kondisi Amin sendiri sekarang mengalami luka-luka dan sedang menjalani perawatan di RSUD setempat. Namun yang menarik, ternyata mobdin yang dikendarai Amin ini diduga tidak terdaftar alias bodong.
Hal itu diketahui hasil pemeriksaan oleh jajaran Laka lantas Polres Sampang. Seperti disampaikan Kanit Laka Polres Sampang, Ipda Eko Puji Waluyo. Menurut dia, kendaraan dinas tersebut diduga tidak sesuai dengan nomer registrasi yang sebenarnya.
"Kalau keterangan dari Pak Moh. Amin, Ketua Bawaslu Jatim itu, sekaligus penumpang mobil tersebut mengatakan Nopol mobil dinasnya yakni L 1918 AP," katanya, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Jumat (07/05/2021).
Eko melanjutkan, pihaknya masih melakukan penyidikan terkait plat nomor yang tidak sesuai dengan mobil Innova yang terlibat laka tersebut.
"Karena STNK nya belum ketemu, maka kami akan melakukan penyelidikan karena plat nomer yang di TKP tidak sesuai," ujarnya.
Sebelumnya, laka yang melibatkan mobil dinas plat merah dengan penumpang Ketua Bawaslu Jawa Timur itu bermula dari adanya sepeda motor Vario Nopol M-4512-PE yang dikendarai Ardiansah, menyeberang jalan dari arah utara ke barat.
Sedang dari arah yang sama melaju mobil Innova Nopol L-1918-AP yang dikemudikan Junadi dengan penumpang ketua Bawaslu Jatim, Moh Amin.
Baca Juga: Ketua Bawaslu Jatim Kecelakaan di Sampang, Kondisinya Luka Dirawat di RSUD
Karena jarak yang terlalu dekat, sehingga terjadi laka lantas, kemudian mobil Innova berhenti menabrak pick up yang sedang parkir di halaman rumah warga.
Berita Terkait
-
Ketua Bawaslu Jatim Kecelakaan di Sampang, Kondisinya Luka Dirawat di RSUD
-
Berangkat ke Sungai Masih Sehat, Warga Sampang Ini Ditemukan Jadi Mayat
-
Tadarus Pengawasan Pemilu, Bawaslu Gandeng Jurnalis
-
Mobil Box Nyangkut di Portal Jembatan Leighton, Sopir Ngaku Tak Tahu Jalan
-
Oleng Tabrak Reklame, Mobil Warga Dusun Kauman Terbalik
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel