SuaraJatim.id - Suki (31) warga asal Bogor menjadi korban begal atau pembegalan di Jalan Ciliwung Kota Surabaya, Rabu (12/5/2021) dini hari. Selain merampas isi dompet, tiga orang pelaku begal sempat menganiaya korban hingga terluka.
Kronologinya, korban diketahui berprofesi sebagai editor di sebuah media online itu mendadak dipepet dua pengendara motor. Korban dituduh menyenggol kendaraan milik pelaku dan langsung memukulnya.
Tiga pelaku kemudian mengeroyok korban hingga terluka pada bagian mulut, tangan kanan dan matanya.
Usai menganiaya, pelaku begal meminta uang Rp 200 ribu dengan dalih sebagai ganti rugi. Namun korban hanya memiliki Rp 100 ribu. Para pelaku kemudian mengambil uang tersebut dan pergi.
Baca Juga: Viral Begal Rampas Motor, Ketangkap Polisi, Korban Ternyata Istri Sendiri
“Lukanya di tangan ini (memar dan lecet), serta mulut saya juga memar. Ini mau visume dan usai lapor ke Polsek Wonokromo,” tuturnya dikutip dari beritajatim.com jaringan suara.com.
Pelaporan korban juga disertai bukti video aksi pembegalan, karena kebetulan ada seorang saksi di sekitar lokasi dan merekam kejadian tersebut dengan telepon genggamnya.
“Ada rekamannya dan sudah saya sampaikan juga ke penyidik,” lanjutnya.
Sementara Kanit Reskrim Polsek Wonokromo, Iptu Arie membenarkan adanya laporan kejadian tersebut. Saat ini kasus dugaan pengeroyokan ini masih dalam penyelidikan dan petugas melakukan sejumlah pemeriksaan serta bukti.
“Benar dan masih kita selidiki kasus ini. Dugaan sementara pengeroyokan,” katanya.
Baca Juga: Terungkap, Aksi Tawuran di Palembang Ternyata Modus Begal Motor
Pihak kepolisian mengimbau masyarakat supaya berhati-hati dan waspada saat melaju di jalan sepi. Terlebih saat ini banyak orang mudik sehingga Kota Surabaya menjadi sepi.
“Kita imbau buat masyaralat agar waspada. Karena menjelang lebaran banyak jalan sepi,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas
-
Tim Khofifah-Emil Rekap Dokumen C Hasil dari Saksi, Sama dengan Quick Count?
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut Tol KLBM Gresik: Mobil Ringsek, 3 Orang Meninggal Dunia
-
KPU Jatim: 3 Petugas Meninggal Dunia Saat Pemungutan Suara Pilkada 2024