SuaraJatim.id - Tega benar duda tua asal Tuban Jawa Timur ini. Ia tega merogol anak kandungnya sendiri yang masih berumur 16 tahun.
Si duda berinisial PR (45), warga di Kecamatan Montong, Tuban, itu dibekuk polisi setempat dan harus mendekam di sel tahanan polres, Rabu (02/06/2021).
Kepada polisi, pelaku mengaku melakukan aksi bejatnya itu setelah mabuk toak saat pulang ke rumah. Ia bahkan mengaku sudah merogol darah dagingnya sendiri sebanyak empat kali.
Hal ini diungkapkan Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono. Aksi bejat pelaku tepergok setelah perbuatannya direkam oleh adik korban sebagai barang bukti.
Baca Juga: Biadab! Bapak di Tuban Cabuli Anak Kandungnya, Berdalih Tak Sadar Akibat Mabuk Miras
"Karena selama ini korban juga takut terhadap pelaku," ujarnya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Setelah terbukti melakukan perbuatan tidak senonoh terhadapnya, korban bersama ibunya melaporkan ke Polres Tuban. Sehingga, PR langsung diamankan untuk dilakukan penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut.
"Korban adalah anak pelaku sendiri dari istri yang ketiga. Setelah ada bukti itu, orang tua atau ibu korban melaporkan kejadian itu. Pelaku diketahui sudah empat kali melakukan persetubuhan kepada korban," ujarnya.
Sementara itu, kasus pencabulan terhadap anak di bawah umur itu dilakukan oleh PR pertama kali pada tanggal 20 Mei 2021 pada sekitar pukul 18.30 Wib.
"Saya tidak sadar kalau itu anak saya, karena saya mabuk Toak," kata PR saat berada di Mapolres Tuban untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Baca Juga: Ya Allah! 2 Pelajar SMK Widang Tuban Tewas Terpental Diseruduk Pikap
Dalam pengungkapan kasus persetubuhan terhadap anak tersebut petugas kepolisian berhasil mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya ada video rekaman, sarung pelaku, celana dalam, pakaian korban dan juga barang bukti lainnya.
Berita Terkait
-
9 Rekomendasi Kuliner Tuban Ini Bikin Nagih, Wajib Dicoba Saat Mudik Lebaran 2025
-
Bongkar Mafia Solar Subsidi! Polisi Ringkus 8 Tersangka di Karawang dan Tuban, Pelaku Raup Cuan Rp4,4 Miliar
-
Pendidikan Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Ternyata Lulusan Mesir dan Turki!
-
Silsilah Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Berlatar Belakang Santri
-
Belasan ABK Kapal Terombang-ambing di Lautan Tuban, Penyelamatan Berlangsung Dramatis
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT