SuaraJatim.id - Kasus kematian akibat Covid-19 di tanah air memang tinggi. Bahkan sejumlah artis pun banyak yang meninggal selama pandemi ini.
Kondisi ini rupanya memengaruhi religiusitas seorang Nikita Mirzani. Ia banyak mengambil hikmah dari banyaknya kasus kematian artis selama pandemi ini.
Ia mengaku semakin rajin ibadah, terutama salat sunnah tahajud di sepertiga malam. Niki, sapaan gaulnya, mengaku belum siap mati sehingga Ia semakin rajin ibadah.
"Gue lihat banyak teman artis yang meninggal mendadak, gue takut. Gue belum siap, sampai gue punya hobi baru sekarang, salat tahajud," kata Nikita Mirzani, dikutip dari matamata.com, jejaring media suara.com, Selasa (27/7/2021).
Perubahan ini lantaran Nikita Mirzani tak mau mati cepat-cepat. Ibu tiga anak ini mengaku takut sehingga rajin menjalankan salat malam. "Karena gue enggak tahu umur gue sampai kapan," ujar perempuan 35 tahun ini.
Ia juga ngeri dengan kematian dan belum siap meninggalkan anak-anaknya karena ketiganya masih kecil. Ketakutan itu berasal dari pengalamannya sendiri.
"Nyokap gue meninggal usia gue 23 tahun, masih tinggal bareng, belum siap punya anak dan segala macam. Sampai akhirnya waktu yang bisa bikin dewasa," tutur Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani mengakui, kematian adalah nasihat yang paling ampuh. Nikita Mirzani takut mati karena khawatir anak-anaknya jadi yatim piatu.
"Benar. Gue memang sekarang takut mati cuy. Gue belajar sendiri aja karena gue yatim piatu. Gue ngerasain gimana saat gue ditinggal nyokap bokap gue dalam keadaan belum siap," imbuh Nikita Mirzani.
Baca Juga: Nikita Mirzani Rajin Tahajud Banyak Artis Meninggal COVID-19: Gue Takut Mati
Oleh karena itu, Nikita Mirzani juga sudah menyiapakan warisan untuk ketiga anaknya. Mulai dari uang ratusan miliar rupiah, hingga tanah dan benda tak bergerak lainnya sudah disiapkan oleh mantan istri Dipo Latief itu.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Rajin Tahajud Banyak Artis Meninggal COVID-19: Gue Takut Mati
-
Banyak Artis Meninggal karena Covid-19, Nikita Mirzani Jadi Rajin Salat Tahajud
-
Jaga-jaga Meninggal saat Pandemi, Nikita Mirzani Siapkan Warisan untuk Anak
-
Dinar Candy Pose Berani cuma Pakai Dalaman Bareng Denise Chariesta, Ditegur Nikita Mirzani
-
PPKM Terus Berlanjut, Nikita Mirzani Tak Salahkan Pemerintah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Perkuat Pendidikan, Khofifah Resmikan Fasilitas dan Revitalisasi 22 SMA/SMK/SLB
-
Satu Keluarga Jadi Korban Angin Kencang di Bondowoso, 3 Orang Luka-luka
-
Gubernur Khofifah Buka Bimtek Kepala Sekolah dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Se-Jatim
-
Heboh Babi Jadi-Jadian di Tulungagung, Ditangkap Warga hingga Masuk Kandang Ayam
-
Detik-detik 7 Motor Tercebur ke Telaga Sarangan Magetan, Begini Kronologinya