SuaraJatim.id - Rachmat Irianto, pemain Persebaya Surabaya di tengah hujan nampak jalan kali sendirian malam-malam. Usut punya usut, pemain belakang Persebaya, ini ternyata sedang nadar.
Ternyata, malam itu Rachmat--putra coach Bejo Sugiantoro--itu sedang menjalani nadar jalan kaki karena baru saja menjadi ayah. Sang istri melahirkan putra pertama mereka dalam keadaan sehat wal afiat.
Bukan main, 13 kilometer ditempuhnya dari RS DKT Gubeng menuju kediamannya di daerah Taman Sidoarjo. Diguyur hujan, diterpa dinginnya angin malam, Rian tetap gigih menjalankan misinya.
"Saya ada janji sama Allah kalau punya anak laki-laki, saya akan jalan (kaki) dari rumah sakit ke rumah," kata Rian di tengah-tengah perjalananya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Senin (09/08/2021).
Baca Juga: Mensos Tri Rismaharini ke ITS, Motor Listrik Gesits Siap Dimodifikasi
Di persimpangan Bungurasih, sebutan untuk terminal Purabaya, Rian sedikit bercerita mengapa ia bernazar jalan kaki.
"Saya mereinkarnasi cerita ayah saya dulu, ketika saya lahir di Gubeng, Ayah saya melakukan seperti ini. Jadi saya melakukan kembali," ucapnya sembari menenteng kendi berisikan ari-ari anaknya.
Tampak jelas di air mukanya, raut kebahagiaan bisa menjalankan persis seperti apa yang dilakukan ayahnya dulu.
"Nazar ini adalah rasa syukur saya, setelah saya diberi putra pertama ini. Jalan cepat sama seperti ayah. Cuman waktu itu istri (sempat) nggak ngebolehin karena nggak tega terlalu jauh. Saya tetap nekat karena itu sudah keinginan saya dari awal," beber pria kelahiran 3 September 1999 ini.
Rian menamai putra kesayangannya Ahmad Syakir Muzafar yang memiliki arti pria yang terpuji, pandai bersyukur dan pemenang. Sebuah nama yang cocok disanding cucu pertama Bejo Sugiantoro itu.
Baca Juga: Pakai APD Lengkap, Wali Kota Eri Cahyadi Keliling Semangati Warga Isoman
Setelah sukses menjadi bek handal Persebaya dan Timnas Indonesia seperti ayahnya. Rian juga berhasil menjalankan nazar, mengulang kembali apa yang dilakukan ayahnya dulu.
Pemain bernomor punggung 13 itu benar-benar menjadikan ayahnya panutan. Sesampainya di rumah, Rian dan abah Bejo bersama-sama mempersiapkan penanaman ari-ari di teras rumah.
Nampak abah Bejo memberi petuah-petuah tertentu terhadap Rian. Terlihat seperti seorang pelatih yang memberi instruksi pemainnya di tepi lapangan. Kali ini, instruksi kehidupan agar Rian dapat menjadi sosok yang ayah panutan.
"Saya bersyukur Alhamdulillah, cucu saya lahir dengan sehat, selamat, lancar, dan ini patut disyukuri bagi keluarga kami. Saya sebagai orang tua dan akan sebagai Mbah Kung (kakek, dalam Bahasa Jawa). Apa yang dilakukan Rian ini adalah murni dari dirinya sendiri," ucap asisten pelatih Persebaya ini.
"Mungkin untuk menapaktilasi dia semasa kecil pernah saya certain bahwa saya dulu membawa ari-arimu dari rumah sakit sampai ke rumah,” imbuhnya.
Abah Bejo juga mengaku memahami nazar ini tidaklah mudah. Tentunya secara manusiawi rasa lelah itu muncul di tengah-tengah jalan. "Di lubuk hati seorang ayah terbersit keinginan baik tapi ada ujian di situ. Di saat-saat momen mendekati finish, saya tepuk, semangat Rian," katanya hingga Rian berhasil sampai ke rumah dengan membawa ari-ari anaknya.
Abah Bejo pun membagikan apa yang dipesankannya kepada Rian saat hendak menguburkan ari-ari Ahmad Syakir Muzafar.
"Jaga keluarga ini, bahwa dengan datangnya anak ini merupakan karunia bagi Rian. Menjadi motivasi bahwa Rian tidak hidup berdua lagi, punya tanggung jawab sebagai ayah, anaknya butuh bimbingan dalam segala hal," ujarnya.
"Terutama Rian dalam profesinya harus lebih bertanggung jawab. Itu harapan kami," kata Bejo yang juga eks pemain Persebaya ini.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia