SuaraJatim.id - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Malang Kota menangkap dua pelaku spesialis pencuri sepeda motor. Kedua pelaku biasa beraksi dengan menggunakan senjata airsoft gun.
Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto menyebut masing-masing pelaku berinisial MB (41) dan ZA (20).
"Eksekutor pencurian adalah MB dan ZA yang mengawasi sekitar," kata Budi kepada wartawan, Senin (4/10/2021).
Budi menuturkan kasus pencurian ini terbongkar oleh anggota reserse mobile alias Resmob. Awalnya mereka tengah melaksanakan patroli malam di sekitar wilayah Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.
"Pada saat itu melihat dua orang laki-laki yang mencurigakan dengan mengendarai sepeda motor dengan Nopol N 3080 YAS," tuturnya.
Merasa curiga dengan gerak-gerik pelaku, anggota Resmob tersebut selanjutnya melakukan pengintaian. Mereka kemudian memergoki kedua pelaku saat tengah melakukan pencurian.
"Anggota Resmob berhasil memepet salah satu pelaku hingga akhirnya terjatuh," beber Budi.
Saat hendak ditangkap, salah satu pelaku sempat melakukan perlawanan dengan mengacungkan senjata airsoft gun jenis revolver.
"Anggota langsung memberikan tindakan tegas terukur," ungkap Budi.
Baca Juga: Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pembunuh Istri Siri di Kota Malang
Kekinian kedua tersangka telah ditahan. Mereka dijerat dengan Pasal 363 KUHP dan Pasal 1 Ayat 1 Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 dengan ancaman di atas lima tahun penjara.
Berita Terkait
-
Identifikasi lewat CCTV, Polres Bantul Tangkap Pencuri Motor dan Penadah
-
Best 5 Oto: GMC Hummer EV dan Ford F-150 EV di Pasar Amerika, Maling Lebih Pilih Skutik
-
Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pembunuh Istri Siri di Kota Malang
-
Update Dugaan Pungli Insentif Penggali Kubur di Kota Malang, Polisi Segera Gelar Perkara
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Bukan Sekadar Letusan Biasa: PVMBG Ungkap Rekaman Gempa Getaran Banjir Semeru yang Bikin Khawatir
-
Pilu Petani Lombok, Ladang Rusak Diterjang Awan Panas Semeru
-
Di Tengah Keriuhan, Relawan Kesehatan Jadi Penopang Pengungsian Erupsi Semeru
-
Cerita Lansia 90 Tahun Saat Mengungsi Akibat Erupsi Gunung Semeru
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!