SuaraJatim.id - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahja Purnama alias Ahok berkunjung ke Banyuwangi, Senin (11/10/2021). Mantan Gubernur DKI Jakarta itu bertemu dengan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.
Keduanya nampak asyik ngobrol dan berdiskusi di Pendopo Sabha Swagata Blambangan. Dalam kunjungannya itu, Ahok ternyata mencermati soal program pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Banyuwangi.
Dia mengatakan, persaingan pasar yang sangat bebas dan ketat terutama di digital marketplace membuat UMKM harus bisa bersaing.
"Banyuwangi jeli dengan membantu ongkir (ongkos kirim) gratis bagi pelaku UMKM. Kebijakan Pemkab Banyuwangi seperti ini yang sangat dibutuhkan UMKM," kata Ahok, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com.
Baca Juga: NU Banyuwangi Tolak Pembangunan Yayasan Pendidikan Sebab Diduga Berpaham Wahabi
Untuk itu, Ahok meminta Pertamina fokus mendampingi UMKM. "Pertamina sebagai BUMN akan terus memberdayakan UMKM di Banyuwangi," ujarnya.
"Banyuwangi telah membuktikan bekerja dengan hati. Saya yakin Bupati Ipuk akan bisa terus berprestasi membawa Banyuwangi semakin baik," tambah Ahok.
Sementara itu, Bupati Ipuk Fiestandani menjelaskan sejumlah inovasi yang dijalankan di Banyuwangi, baik di bidang pertanian dengan terus mendorong sisi organik, pariwisata dengan skema baru di masa pandemi, pemberdayaan ekonomi dan UMKM, hingga pelayanan publik berbasis Smart Kampung.
"Tadi kami juga meminta Pak Ahok memberi motivasi ke ASN Banyuwangi, biar semakin bersemangat melayani warga," papar Ipuk.
Baca Juga: Ahok Terus Tunjukkan Prestasi, Yusuf Muhammad: Gubernur Seiman Sibuk Bohongi Warga DKI
Berita Terkait
-
NU Banyuwangi Tolak Pembangunan Yayasan Pendidikan Sebab Diduga Berpaham Wahabi
-
Ahok Terus Tunjukkan Prestasi, Yusuf Muhammad: Gubernur Seiman Sibuk Bohongi Warga DKI
-
Seniman di Banyuwangi Disuntik Vaksin Usai Ngamen
-
Profesor Singapura yang Puji Jokowi Jenius Juga Pernah Sebut Ahok Mirip Lee Kwan Yew
-
Polisi Telisik Penyebab Santri di Banyuwangi Keracunan
Tag
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
Terkini
-
Lantik Anggota KPID Jatim, Khofifah Ajak Wujudkan Ruang Digital yang Sehat
-
Dahsyatnya Shalawat Jibril: 4 Keutamaannya yang Menggetarkan Hati
-
Tabur Bunga di Selat Bali, Harapan Keluarga Bertarung dengan Kenyataan
-
Belum Kebagian BSU? Cuan Akhir Pekan Tetap Bisa dari Saldo DANA Kaget! Cek 3 Link Ini Sekarang!
-
5 Ciri Pemilik Ajian Pancasona dan Rawarontek, Kebal dan Tembus Dunia Ghaib