SuaraJatim.id - Rekaman video aksi tawuran di area kuburan Kelurahan Pohjentrek, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan beredar viral. Sekelompok pemuda yang tampak mengayunkan senjata tajam jenis celurit.
Rekaman video berdurasi 17 detik hingga 20 detik itu awalnya menunjukkan tiga pemuda yang sedang menunggu lawannya. Lalu terlihat dua pemuda lain datang menghampiri.
Kemudian, terdengar seorang berkata untuk sabar. Namun, tidak digubris oleh temannya tersebut.
“We iku teko areke. sabar man, sabar man, santai. (Hei itu anaknya datang. sabar man, sabar man, yang santai aja),” ujarnya.
Kendati demikian, video viral tawuran antar pemuda di kompleks kuburan itu dinilai konten belaka.
Kasi Humas Polres Pasuruan Kota AKP Komaruddin Arief mengatakan, video tawuran tersebut memang benar terjadi di wilayah kuburan atau makam Kelurahan Pohjentrek. Hal itu disampaikan setelah mendapat konfirmasi dari ketua RW setempat.
Dijelaskannya, adegan tawuran remaja yang dilakukan di makam diduga untuk membuat konten YouTube. Pihaknya masih akan menyelidiki sekelompok anak yang berada dalam video tersebut.
“Memang benar video yang tersebar itu memang merupakan wilayah Polresta Kota Pasuruan. Namun, adegan tersebut diduga hanyalah membuat konten youtube,” jelasnya mengutip dari Beritajatim.com jaringan Suara.com, Rabu (17/11/2021).
Terpisah, Tutik Widayati yang merupakan warga setempat membenarkan viral video tawuran tersebut.
Baca Juga: Sosok Cantik Kalungkan Bunga ke Mempelai Pria, Auto Bikin Bingung: Calonnya Apa Mertuanya?
“Benar video itu memang tepat di makam cina dan anak – anak hanya membuat konten video. Video itu sendiri sudah dibuat dua hari yang lalu,” jelasnya saat ditemui, Rabu (17/11).
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
BRI Visa Infinite, Layanan Premium bagi Nasabah Prioritas
-
Semeru Membara Selasa Malam! Letusan 800 Meter Disertai Lontaran Lava Pijar Terlihat Jelas
-
Banjir Awal Tahun, 28 Hektare Padi Puso di Ponorogo
-
Kronologi Gudang BBM Solar Terbakar di Bojonegoro, Kantor Proyek Irigasi Hangus Dilalap Api
-
Pemain Putra Jaya Hilmi Gimnastiar Dilarang Main Bola Seumur Hidup, Ini Penjelasan Komdis PSSI Jatim