SuaraJatim.id - Seorang Makeup Artist (MUA) membagikan kisahnya saat akan mendandani seorang calon pengantin. Namun, klien tersebut tak kunjung bangun. Padahal mereka sudah menunggu di depan kamar hotel hingga satu jam lebih
Kisah tersebut dibagikan oleh akun TikTok dila_makeup.
Dalam video terlihat dua orang perempuan tengah duduk di lantai di depan sebuah kamar hotel. Mereka mengaku sudah menunggu di depan kamar, namun si klien tak kunjung bangun. Padahal alarmnya sudah berbunyi dan terdengar dari luar.
"Janjian jam 2 sampe jam 3 belom bangun, padahal alarm kedengeran sampe luar kamar" tulis keterangan dalam video.
Baca Juga: Anti Mainstream, Warganet Ini Rekam Pohon Pisang Ditanam di Atap Rumah
Seorang cewek berjilbab biru dongker terlihat duduk bersila sambil mengetuk pintu kamar tersebut. Di belakangnya sudah terdapat banyak barang. Sementara di depannya terdapat kotak berwarna putih.
Sementara cewek berbaji putih dan berjilbab pink sempat mengintip ke dalam kamar tersebut melalui celah di bawah pintu sembari mengetuk pintu. Namun si klien tak kunjung bangun.
Dalam keterangan juga dituliskan jika mereka mempunyai janji lain.
"Mana habis makeupin dia ntar ada makeup lagi. Alarm sejam lebih bunyi gak bangun" dahlah cape," lanjutnya.
Unggahan yang kini viral dan ditonton oleh lebih dari 4 juta pengguna ini pun dibanjiri komentar dari warganet.
Baca Juga: Wanita Beli Mystery Box Seharga Rp 1.500, Reaksi Kurir Pas Terima Uang Disorot
"tidur apa pingsan weh, alarm sejam ga bangun," ujar bunde***
"aku pas mau resepsi ngga bisa tidur deg degan.. ini malah nyenyak benerr," kata Wula***
"bisa bisanya dia ngebo, aku waktu mau resepsi gabisa tidur wei semaleman, wkwk pas dimakeup malah merem melek," kata korba**
"q mlh gk bisa tidur waktu mau hri H.. soalnya nikahan urus semua sendirian sma bpk tnpa ibu..mna dh hri H msih di suruh"," ujar devi***
"sehat2 ya mbak2 pejuang rupiah," ucap Ira***
"apa jangan" make-up pas unduh mantu dan sang pengantin udh kelelahan berolahraga mlm hari dg sang suami, mka nya kesiangan," kata @indr***
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik: Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Cegah Penuaan Dini
-
Ratusan Pengusaha Tekstil Tolak Keras BMAD Benang Impor, Ancaman PHK Massal di Depan Mata!
-
Sah! Prabowo Tunjuk Petinggi TNI Jadi Bos Bea Cukai
-
Cerita Driver Ojol Ungkap Penghasilan: Dulu Rp 500 Ribu Per Hari, Sekarang Babak-belur
Terkini
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra
-
Cuma Klik 5 Link DANA Kaget, Saldo DANA Langsung Nambah Ratusan Ribu
-
Peringatan Harkitnas 2025, Gubernur Khofifah Ajak Masyarakat Bangkit Hadapi Dinamika Ekonomi Global
-
Semangat Kebangkitan Nasional: 7 Kontribusi BRI dalam Memperkuat Ekonomi RI
-
Rp799 Ribu Saldo DANA Kaget Dibagikan! Ini Cara Kamu Kebagian