SuaraJatim.id - Bagi orang jawa, bulan Dzulhijjah merupakan bulan yang berkah untuk menggelar hajatan seperti pernikahan, khitanan dan sebagainya. Namun, banyaknya undangan (kondangan ; buwuhan : Jawa) telah menjadi tradisi orang jawa yang terkadang menjadi fenomena unik masyarakat.
Di beberapa daerah, uang kondangan atau uang buwuhan biasanya dimasukkan ke dalam sebuah kotak yang ada di pintu masuk. Uang tersebut juga biasanya dimasukkan ke dalam sebuah amplop.
Namun, berbeda dengan yang ada di pernikahan berikut ini. Bukannya di masukkan di kotak, uang buwuhan justru diletakkan di sebuah baskom yang berada di atas pelaminan dan tepat di depan kedua mempelai. Bahkan, uang tersebut tidak dimasukkan ke dalam amplop.
Momen tersebut terekam dalam sebuah video viral yang diunggah oleh akun instagram @infokediriraya.
Baca Juga: Wanita Bagi Tips Penuhi Kebutuhan Suami di Penjara, Petugas Lapas Berterima Kasih
Dalam video terlihat sepasang pengantin tengah berdiri di pelaminan. Sang pria mengenakan setelan jas berwarna hitam dan kalung bunga melati, sementara si perempuan mengenakan gaun pengantin berwarna putih.
Di depan keduanya terdapat sebuah baskom berisi tumpukan uang. Seorang pria mengenakan kemeja pink kemudian datang dan menaruh uang kertas pecahan Rp 50 ribuan sebanyak 4 lembar di baskom tersebut.
Selanjutnya, seorang pria yang mengenakan kemeja berwarna putih bermotif menaruh uang pecahan Rp 100 ribuan sebanyak 9 lembar. Sejumlah orang pun terlihat bertepuk tangan usai pria tersebut menaruh uang.
Unggahan ini pun sukses menarik perhatian warganet.
"Aq rabi oleh uang mainan malahan. Lhaa kok yoo sek kober diweh i jeneng (emotikon tertawa)," ujar @febri***
Baca Juga: Viral Satpam di Medan Ditabrak dan Bergelantungan di Kap Mobil
"Ojo lali, konsep e buwuh kuwi sok mbalekne," kata @yunus***
Berita Terkait
-
12 Game Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Iklan, Rebut Jutaan Tiap Hari!
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Ini APK Penghasil Saldo DANA Gratis Terbukti Langsung Cair, Cek Link Amannya di Sini!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya