SuaraJatim.id - Kabar duka menyelimuti Edi M Sholeh (35) warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro, Kamis (18/11/2021).
Anaknya yang masih berusia 9 tahun dikabarkan hilang selama dua hari, ternyata ditemukan tewas tenggelam di empeng, atau kolam tempat memelihara ikan milik tetangganya.
Kabar penemuan bocah bernama M Bima Rizky Pratama itu tentu menggegerkan warga. Pasalnya, dua hari sebelumnya korban telah dicari kedua orang tuanya namun tidak ketemu.
Bahkan beberapa tetangga dan warga yang mengetahui jika anak dari Edi menghilang, juga langsung ikut membantu mencari.
Baca Juga: Biar Kapok! Pria Eksibisionis Bojonegoro yang Pamer Kelamin Dicokok Polisi
Kapolsek Kedungadem Iptu Fatkhur Rohman mengatakan, sudah mendapatkan laporan terkait hilangnya anak 9 tahun itu pada 16 November 2021.
Pihak polisi juga sempat membantu mencari. Tapi nihil, keberadaan bocah yang masih duduk di sekolah dasar (SD) itu tidak diketahui keberadaanya.
"Saat ini kami telah mendapatkan laporan seorang bocah atasnama M Bima Rizki dalam keadaan meninggal dunia. Kondisi korban diduga meninggal karena tenggelam," katanya, Kamis (18/11/2021).
Dijelaskan, korban ditemukan tenggelam di empeng milik tentangannya yang bernama Waras (60). Belum jelas kronologi kejadian, bagaimana bocah tersebut bisa sampai tenggelam dan tidak ada saksi yang melihat. Kini kasus ini sudah ditangani oleh polisi.
"Pihak keluarga juga sudah melakukan pencarian kemana saja, ya tanya kepada teman sebaya korban dan pencarian juga melibatkan penduduk setempat," jelasnya.
Baca Juga: Viral Pria Pamer Kelamin dari Atas Motor di Bojonegoro, Warganet Ada yang Kenal Pelaku..
Kendati demikian, jasad bocah malang yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia tersebut saat ini sudah dievakuasi petugas dan dibawa ke rumah duka. Polisi juga sudah meminta keterangan dari para saksi dan juga keluarga korban.
"Setelah dilakukan pemeriksaan medis pada jenazah korban. Polisi tidak menemukan adanya tanda-tanda penganiayaan ditubuhnya. Selanjutnya jenazah diserahkan ke pihak keluarga," bebernya.
Agar kejadian tak terulang lagi, Iptu Fatkhur mengimbau agar setiap orang tua selalu mengawasi anaknya. Baik saat di dalam rumah maupun saat bermain di luar rumah.
Kontributor : Amin Alamsyah
Berita Terkait
-
Viral Tinggal di 'Gubuk' Reot, Striker Timnas Indonesia Fadly Alberto Akhirnya Dikasih Rumah
-
Viral Rumah Reyot Pemain Timnas Indonesia Faldy Alberto di Bojonegoro Terancam Dibongkar
-
Persebaya Bungkam Persibo Bojonegoro 2-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Pemain Anyar Cetak Gol
-
Meningkatnya Angka Perceraian di Bojonegoro akibat Judi Online
-
Sempat Hilang Saat Mandi Hujan, Bocah 1 Tahun Ini Ditemukan Tak Bernyawa di Selokan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q
-
Dentuman Misterius Kagetkan Warga Pacitan: Suara Apa?
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya