SuaraJatim.id - Lagi-lagi kasus pria eksibisionis terjadi di Jawa Timur. Kali ini terjadi di Kabupaten Bojonegoro. Sebuah video singkat pria pamer kelamin direkam warga setempat.
Peristiwa ini disebut-sebut terjadi di Jalan Sunan Kalijaga Desa Sukorejo. Video 9 detik tersebut diunggah akun Instagram @lingkarbojonegoro.
Dalam video tersebut dijelaskan kalau kasus pelecehan seksual dengan cara memamerkan alat kelamin ke korbannya itu terjadi pagi hari pukul 05.30 WIB.
Dalam video tersebut terlihat pelaku menggunakan sepeda motor warna merah, kemudian memamerkan alat kelaminnya kepada seorang perempuan.
Dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, si perempuan pun merekam peristiwa itu. Karena merasa direkam oleh korban, pelaku yang menunjukkan alat kelaminnya itu kemudian kabur mengendarai sepeda motornya dengan kencang.
"Kejadiannya di Jl. Sunan Kalijaga, tolong berhati-hati di jalan, terutama yang masih gadis," tulis dalam video tersebut.
Dalam video singkat tersebut juga ditulis bahwa korban yang mengalami pelecehan seksual tersebut saat itu hendak membeli makan pagi.
Karena sudah curiga dengan gerak-gerik pelaku yang mengendarai sepeda motor itu, korban kemudian merekamnya.
Video pelecehan seksual tersebut kini sudah diunggah oleh beberapa akun Instagram. Ratusan komentar di akun Lingkar Bojonegoro muncul dari unggahan video tersebut.
Baca Juga: Viral Lagi Pria Eksibisionis Banyuwangi Onani di Atas Motor, Polisi Buru Pelaku
Beberapa komentar mengaku kenal dengan pelaku yang dalam video tersebut diblur, serta mengetahui plat nomor kendaraan yang digunakan.
Bahkan salah satu pemilik akun @mo*** mengaku sering mengetahui orang yang mirip dengan di video tersebut mondar-mandir di sekitaran lokasi.
Dalam komentarnya tersebut juga dibenarkan oleh beberapa akun lain, bahwa orang tersebut yang sering melintas di salah satu lembaga pendidikan di sekitar lokasi.
Berita Terkait
-
Viral Lagi Pria Eksibisionis Banyuwangi Onani di Atas Motor, Polisi Buru Pelaku
-
Gempar Lagi Video Eksibisionis di Banyuwangi, Perekamnya Cewek: Ih Wedi Aku..
-
Gak Ada Akhlak, Pengendara Motor Onani di Pasar, Begini Reaksi Warganet
-
Viral Aksi Pemotor Onani di Pasar Srono Banyuwangi
-
Top 5 SuaraJakarta: Tuntut UMP Jakarta Naik hingga Jambret Tewas Ditabrak Korban
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak