SuaraJatim.id - Salat tahajud merupakan amalan salat sunnah yang dilakukan malam hari, tepat di sepertiga malam. Yuk simak bacaan doa tahajud lengkap dengan tata caranya
Sholat tahajud bisa dilakukan pada malam menjelang subuh, dalam menjalankan salat tahajud paling sedikit dua rakaat dan tidak ada batasan untuk jumlah terbanyaknya.
Sepertiga malam yang dimaksud adalah dari jam 01.00 sampai sebelum subuh. Disebutkan bahwa pada jam tersebut adalah jam dikabulkannya seluruh doa. Oleh karena itu mengapa salat tahajud sangat dianjurkan untuk dilakukan.
Tata Cara Salat dan Doa Tahajud
Baca Juga: Tata Cara Mengerjakan Salat Lengkap dengan Doa Tahajud
Berikut adalah urutan salat tahajud beserta doa tahajud dan latinnya, untuk mempermudah kamu menghafal dan mengamalkannya:
1. Niat salat tahajud:
"Ushallii sunnatan tahajjudi rak'ataini mustaqbilal qiblati lillahi ta'alla."
Artinya: "Aku niat sholat sunna tahajud 2 rakaat, menghadap kiblat, karena Allah Ta'ala."
Setelah membaca niat salat lakukan salat dengan 2 rakaat 1 salam. Kamu bisa menutup salat tahajud dengan salat witir.
Baca Juga: Lengkap dengan Dzikir, Berikut Bacaan Doa Tahajud
2. Membaca doa setelah tahajud
Allâhumma rabbana lakal hamdu. Anta qayyimus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu anta malikus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu anta nûrus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu antal haq. Wa wa'dukal haq. Wa liqâ'uka haq. Wa qauluka haq. Wal jannatu haq. Wan nâru haq. Wan nabiyyûna haq. Wa Muhammadun shallallâhu alaihi wasallama haq. Was sâ'atu haq. Allâhumma laka aslamtu. Wa bika âmantu. Wa alaika tawakkaltu. Wa ilaika anabtu. Wa bika khâshamtu. Wa ilaika hâkamtu. Fagfirlî mâ qaddamtu, wa mâ akhkhartu, wa mâ asrartu, wa mâ a'lantu, wa mâ anta a'lamu bihi minnî. Antal muqaddimu wa antal mu'akhkhiru. Lâ ilâha illâ anta. Wa lâ haula, wa lâ quwwata illâ billâh.
"Ya Allah, Tuhan kami, segala puji bagi-Mu, Engkau penegak langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau penguasa langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau cahaya langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau Maha Benar. Janji-Mu benar. Pertemuan dengan-Mu kelak itu benar. Firman-Mu benar adanya. Surga itu nyata. Neraka pun demikian. Para nabi itu benar. Demikian pula Nabi Muhammad SAW itu benar. Hari Kiamat itu benar. Ya Tuhanku, hanya kepada-Mu aku berserah. Hanya kepada-Mu juga aku beriman. Kepada-Mu aku pasrah. Hanya kepada-Mu aku kembali. Karena-Mu aku rela bertikai. Hanya pada-Mu dasar putusanku. Karenanya ampuni dosaku yang telah lalu dan yang terkemudian, dosa yang kusembunyikan dan yang kunyatakan, dan dosa lain yang lebih Kau ketahui ketimbang aku. Engkau Yang Maha Terdahulu dan Engkau Yang Maha Terkemudian. Tiada Tuhan selain Engkau. Tiada daya upaya dan kekuatan selain pertolongan Allah."
Manfaat Salat Tahajud
- Tahajud adalah salah satu amalan yang nantinya akan membantumu di akhirat
- Mendekatkan diri kepada Allah, dengan bangunya kamu pada sepertiga malam mencerminkan sifat rendah hati, ramah dan akan mendapatkan ketenangan jiwa
- Selain itu manfaat salat tahajud adalah sebagai jalan masuk surge dan penghapusan dosa
- Waktu dalam melakukan tahajud adalah jam dimana seluruh doa akan diijabah, dengan kata lain doa yang kamu panjatkan selama tahajud akan lebih mudah dikabulkan
- Barangsiapa yang melaksanakan amalan ini akan dijauhkan dari penyakit-penyakit, itu adalah janji Allah
Seperti itu doa tahajud dan tata cara mengerjakan salatnya. Jangan lupakan bacaan niat sholat tahajud jika akan mengerjakan ibadah malam ini.
Berita Terkait
-
Bacaan Doa Tahajud Lengkap Arab Latin dan Artinya
-
Cara Sholat Tahajud dari Niat Hingga Salam Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
-
Doa Tahajud yang Benar Serta Tata Caranya Mengerjakannya Bulan Ramadhan
-
Bacaan Doa Tahajud Sesuai Sunnah dan Artinya, Mustajab Bagi Umat Islam
-
Bacaan Latin Doa Tahajud, Lengkap dengan Artinya
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q