SuaraJatim.id - Letusan Gunung Semeru memporak-porandakan segala yang ada di sekitarnya. Ngeri. Bukan cuma manusia, binatang dan tumbuhan pun banyak yang mati.
Namun tidak semuanya. Seperti mustahil, ternyata keajaiban itu masih ada. Cerita-cerita binatang berjibaku dan selamat dari amuk Semeru banyak menghiasi lini media sosial.
Ada kerbau yang selamat setelah tenggelam lumpur lahar. Ada bebek, kucing dan banyak binatang lain selamat dari amuk gunung raksasa setinggi 3 ribu mdpl itu.
Cerita si manis, kucing peliharaan warga ini misalnya. "Manis....manis....." seorang warga Dusun Kebondeli Utara, Kecamatan Candipuro melambai memanggil kucing putih dari balik pohon-pohon salak.
Baca Juga: Kisah Nurfida Bocah yang Viral Lari Kencang saat Erupsi Gunung Semeru
Kucing itu kemudian mendekat, seolah mengerti bahwa namanya adalah "Manis" dan mengarah ke sumber suara.
"Namanya memang 'manis' mas, sama seperti kucingnya yang juga manis," ujar ibu-ibu itu sambil mengelus-elus tubuh si manis.
Kucing 'Manis' selamat. Bulunya tetap putih lebat dengan ekor khas angora agak panjang. "Ini sudah kena debu Semeru mas. Kalau sebelum awan panas kemarin, kucing ini malah putih, bersih dan banyak yang naksir," kata ibu-ibu paroh baya tersebut.
Si manis, merupakan satu di antara beberapa hewan peliharaan yang selamat saat peristiwa peningkatan aktivitas Semeru pada Sabtu (4/12).
Di lingkungannya, si manis tidak sendiri, sebab beberapa hewan lainnya masih ada yang hidup dan selamat. Namun, tidak sedikit juga binatang-binatang kesayangan mati akibat terkena awan panas.
Baca Juga: Ditinggal Mengungsi, Emak-emak di Lereng Gunung Semeru Jadi Korban Penjarahan
Seperti seekor burung perkutut yang mati di dalam sangkarnya di pemukiman kawasan Kampung Renteng, Kecamatan Candipuro.
Berita Terkait
-
Gunung Semeru Erupsi 16 Kali Hingga Sabtu Malam, Awan Panas Guguran Terus Mengancam
-
Gunung Semeru Erupsi Beruntun, Hembuskan Abu Vulkanik Setinggi 700 Meter
-
Kembali Erupsi, Gunung Semeru Semburkan Abu Vulkanis
-
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Warga Diimbau Waspada!
-
Gunung Semeru Erupsi, Letusan Setinggi 500 Meter
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney