SuaraJatim.id - Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dolopo dr Purnomo Hadi di Madiun Jawa Timur ( Jatim ), mengatakan kalau pasien terduga positif Omicron bertambah menjadi tiga orang.
Mereka saat ini sedang menjalani perawatan intensif di RSUD. Dua di antara pasien positif itu merupakan hasil pelacakan kontak erat dari pasien positif omicron pertama S. Sedangkan satu lainnya merupakan mantan pekerja migran Indonesia (PMI) yang baru pulang dari Hong Kong.
Menurut dia, dua pasien dari kontak erat S, adalah orang tua dan calon suami S. Mereka merupakan dua dari 18 warga yang memiliki kontak erat dengan S. Pelacakan sendiri dilakukan pada Jumat dan Sabtu pekan lalu.
"Dari tiga pasien terduga, dua di antaranya merupakan hasil pelacakan dari S yang dilakukan oleh dinas kesehatan. Untuk satu pasien lainnya, adalah PMI yang juga pulang dari Hong Kong," katanya seperti dikutip dari ANTARA, Selasa (18/01/2022).
"Hasilnya, dua kasus kontak erat dari S, yakni orang tua S dan calon suami S telah diketahui positif omicron, sedangkan satu terduga omicron lainnya, belum dipastikan karena masih menunggu tes lanjutan ke Provinsi Jawa Timur," katanya menegaskan.
Ia menjelaskan, para pasien baru kasus COVID-19 varian omicron itu mulai dirawat di rumah sakit setempat pada Sabtu (15/1/2022).
Mereka dirawat setelah menjalani tes cepat antigen di puskesmas sebagai syarat suatu kegiatan hajatan. Karena hasilnya mengarah pada COVID-19 varian baru, maka ia menjalani ppolymerase chain reaction (PCR) di RSUD Dolopo.
"Untuk satu kasus terduga omicron yang tersisa, kami telah mengirimkan sampel PCR dari yang bersangkutan ke Laboratorium Unair di Surabaya per hari ini guna memastikan omicron atau bukan. Hal itu mengingat yang bersangkutan merupakan mantan PMI yang baru pulang dari luar negeri," katanya.
Purnomo menambahkan, selain empat pasien itu, pihak rumah sakit setempat juga merawat seorang lain yang terpapar COVID-19 varian Delta.
Sehingga secara keseluruhan, RSUD Dolopo sedang merawat lima pasien COVID-19. Satu merupakan varian Delta, tiga pasien varian omicron, dan satu lagi terduga omicron.
Baca Juga: Terdeteksi! Varian Omicron Nempel Di Paket Pos Internasional, Kini Menyebar Di Beijing
Untuk mengantisipasi bertambahnya kasus konfirmasi di wilayah Kabupaten Madiun, RSUD Dolopo saat ini menyediakan 162 tempat tidur.
Berita Terkait
-
Terdeteksi! Varian Omicron Nempel Di Paket Pos Internasional, Kini Menyebar Di Beijing
-
Pilek dan Sakit Kepala, Dua Gejala Utama Varian Omicron Ini Harus Diperhatikan
-
Wagub DKI Sebut Sudah Ada 243 Kasus Omicron Transmisi Lokal di Jakarta
-
Waduh, Thailand Laporkan Kematian Pertama Akibat Varian Omicron!
-
Setelah Sebulan Nihil, Muncul Kasus Kematian Akibat Covid-19 di Cirebon
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs