Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Minggu, 23 Januari 2022 | 19:31 WIB
Babe Haikal tanggapi Pangdam Jaya yang salah baca Al-Qur'an. (YouTube/Salwa Media Channel)

SuaraJatim.id - Pegiat Media Sosial Denny Siregar lewat cuitannya di Twitter mengunggah sebuah video Haikal Hasan atau Babe Haikal diusir saat cermah di Kota Malang Jawa Timur ( Jatim ).

Akun Twitter @dennysiregar7 mengunggah sebuah video Haikal Hasan diusir. Memang dalam video tersebut terlihat Babe Haikal nampak memakai topi khasnya sedang digiring keluar dan diamankan oleh polisi.

Kemudian massa yang memadati lokasi ceramahnya itu juga nampak berkerumun dan berteriak-teriak meminta agar Haikal diusir.

"Usir usir Haikal usir Haikal sekarang juga," teriak massa di video berdurasi 34 detik itu.

Baca Juga: Viral Perumahan di Singosari Malang Tutup Akses Keluar-Masuk Perkampungan, Warga Tak Berkutik

Unggahan ini sontak menjadi sorotan warganet. Sejauh ini jarang sekali kasus pengusiran ceramah tokoh agama di kota Arema itu. Ribut-ribut kabar ini segera direspons oleh kepolisian.

Kepala Bagian Operasional Polresta Malang Kota Kompol Supiyan membenarkan video itu. Namun Ia menjelaskan kalau Babe Haikal tidak sampai diusir oleh warga.

"Oh ndak (diusir). Warga cuma minta ceramahnya dipercepat saja tidak ada penolakan. Jadi dipercepat saja," katanya saat dihubungi, Minggu (23/1/2022)

Babe Haikal sendiri waktu itu berceramah di Gedung Muamalah di Jalan Nusakambangan Kelurahan Kasin Kecamatan Klojen Kota Malang, Sabtu (22/1/2022) kemarin.

Supiyan menambahkan, selain diminta dipercepat waktu ceramahnya, massa juga menginginkan materi ceramah tidak lagi bersentuhan dengan hal intoleransi.

Baca Juga: Ealah! Perangkat Desa di Kabupaten Malang Ini Terlibat Jual Beli Sabu

"Dan mintanya tidak nyinggung intoleransi. Materi toleransinya itu gak boleh nyinggung pemerintah cuma itu. Dan kemarin endak ada materi itu. Kondusif dan aman kemarin," katanya menegaskan.

Load More