SuaraJatim.id - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso optimistis timnya mampu memenangi laga lawan PSS pada pekan 21 BRI Liga 1, Sabtu (29/1/2022). Hal itu tidak lepas dari persiapan sepanjang jeda kompetisi.
"Latihan beberapa hari ini sudah persiapan menghadapi PSS," ujarnya di sela memimpin latihan tim di Stadion Gelora 10 November Surabaya, seperti diberitakan Antara, Selasa (25/1/2022).
Ia melanjutkan, pemainnya diminta konsentrasi penuh di semua lini, terutama pertahanan yang beberapa pertandingan terakhir selalu kebobolan.
Namun, dengan telah kembalinya bek asing Alie Sesay usai dipanggil Timnas Sierra Leone membuat Aji Santoso memiliki lebih banyak alternatif.
Terlebih Rizky Ridho yang harus membela Timnas Indonesia di ajang uji coba internasional menghadapi Timor Leste.
"Kita tahu adanya Alie Sesay sempat membuat Persebaya tidak kebobolan hingga lima pertandingan. Semoga melawan PSS keadaannya sama dan meraih hasil maksimal," ucap Aji.
Mengomentari tim lawan, pelatih yang merupakan legenda hidup Persebaya tersebut mengakui adanya perubahan permainan dari PSS sejak dilatih I Putu Gede.
Menurut dia, perubahan pelatih dan sejumlah pemain sangat mengubah permainan dan ada perbedaan dibandingkan sebelum-sebelumnya sehingga harus dilakukan langkah antisipatif.
"Yang pasti, latihan kami sampai Rabu (26/1) pagi, kemudian Kamis (27/1) berangkat ke Bali dan bertanding jadwalnya Sabtu (29/1)," kata Aji.
Baca Juga: Bos Persebaya Tak Ambil Pusing soal Rumor Persis Solo Inginkan Taisei Marukawa
Sementara itu, saat melawan PSS, Persebaya dipastikan tanpa lima pemainnya yang dipanggil Timnas. Selain Rizky Ridho, empat pemain lainnya yakni Rahmat Irianto, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinand serta kiper Ernando Ari.
Sedangkan di tubuh PSS, terjadi perubahan skuad dibandingkan seri sebelumnya. Pelatih baru I Putu Gede menambah daya gedor dengan mendatangkan Wander Luiz (eks Persib Bandung) serta Ramdani Lestaluhu (eks Persija Jakarta).
Hingga pekan ke-20, Persebaya berada di urutan empat klasemen sementara dengan meraih 39 poin, sedangkan PSS di peringkat sembilan dengan koleksi 25 poin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur