SuaraJatim.id - Pencurian sepeda motor terjadi di teras asrama Pondok Pesantren Al Furqon, Jalan Raya Ponorogo – Madiun, masuk Kelurahan Kadipaten Kecamatan Babadan Ponorogo.
Motor Astrea Grand tersebut diparkir pemiliknya, Hariyanto (28). Ia saat itu kebelet Buang Air Besar (BAB) hingga lari ke toilet parkiran pondok dan lupa mencabut kunci kontak sepeda motor.
Nahas, keluar toilet Hariyanto sudah tidak menemukan sepeda motornya dengan nomor polisi AE-5137-QE tersebut. Motornya hilang dicuri orang.
"Kejadian pencurian itu terjadi pada hari Rabu (26/1) kemarin, korban setelah buang air besar mendapati sepeda motornya tidak ada di parkiran asrama pondok," kata Kapolsek Babadan AKP Yudi Kristiawan, seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Jumat (28/1/2022).
Adapun untuk kronologisnya, saat itu Hariyanto hendak membeli makan siang. Ia mengeluarkan sepeda motornya dengan kondisi kunci kontak terpasang di parkiran asrama pondok.
Namun sebelum berangkat, tiba-tiba korba ingin buang air besar. Haryanto masuklah di toilet dekat parkiran. Yang bersangkutan pun juga mendengar suara sepeda motor dinyalakan, namun dihiraukan oleh korban.
"Korban baru tahu sepeda motornya hilang setelah keluar dari toilet itu," ujarnya.
Mendapati sepeda motornya hilang, korban langsung melaporkan kejadian itu ke Polsek Babadan. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian materiil sebesar Rp 3 juta. Unit reskrim Polsek Babadan langsung merespon laporan itu, dengan melakukan penyelidikan.
Tak butuh waktu lama, petugas akhirnya berhasil menemukan sepeda motor korban di parkiran RSUD dr. Harjono pada Kamis (27/1) sore. "Selain menemukan sepeda motor korban, polisi juga mengamankan pelaku," katanya.
Baca Juga: Rangkul Warga Desa Pomahan, Mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo Jalankan Program Kerja KKNT
Yudi menyebut modus yang digunakan pelaku yakni masuk ke halaman pondok. Melihat suasana mendukung, pelaku langsung mengambil sepeda motor yang sedang terparkir dalam kondisi kunci kontak terpasang.
"Saya mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati. Jangan ceroboh dengan meletakkan kunci kontak di sepeda motor saat ditinggal," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Rangkul Warga Desa Pomahan, Mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo Jalankan Program Kerja KKNT
-
Kronologi Curanmor di Kompleks Elite Duren Sawit, Sebelum Beraksi Pelaku Diduga Pura-Pura Jadi Ojol
-
Belum Setahun Dibeli, Yamaha Nmax Wawan Raib Digondol Maling di Kompleks Elite Duren Sawit
-
Keluar Kamar Pas Jadi Terlihat Gembrot, Pria Mojokerto Ini Tertangkap Basah Simpan Baju Curian di Badan
-
Warga Keluhkan CCTV usai Maling Motor Beraksi di Pos RW 02 Kebon Baru, Camat Tebet Bilang Begini
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar