SuaraJatim.id - Kecelakaan tunggal terjadi di Tol Jombang-Mojokerto (Jomo) KM 707 + 200 B, Minggu (06/02/2022). Sebuah truk muatan ayam terguling di jalan.
Truk Isuzu dengan nomor polisi K 8089 FS itu oleng lalu terguling gegara mengalami pecah ban sebelah kanan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu.
Hanya saja, muatan box berisi ayam berhamburan di jalan tol. Hal ini disampaikan Kasat Lantas Polresta Mojokerto, AKP Heru Sudjio Budi. Peristiwa ini terjadi pukul 11.00 WIB.
Heru mengatakan, truk dikendarai oleh Sutiono (42) bersama satu orang penumpang Yudi Medianto (20). Keduanya merupakan warga Desa Pakis, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah.
"Truk berjalan dari arah Jombang ke Surabaya, sampai lokasi kejadian tepatnya di Tol Jomo KM 707 + 200 B, truk mengalami kecelakaan tunggal. Ban sebelah kanan belakang meletus sehingga oleng dan terguling ke kiri," katanya, seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Kasat menambahkan, truk muatan ayam tersebut terguling ke kiri dan menyebabkan isi muatan terlempar. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut.
Kasus kecelakaan tunggal tersebut dalam penanganan Patroli Jalan Raya (PJR) Jatim III Sidoarjo.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut Truk Tronton di Situbondo, Polisi Menduga Sopir Mengantuk
-
Detik-detik Kecelakaan Truk di Situbondo, Tabrak Pemotor dan Mobil
-
Terpidana Kasus Korupsi KUPS Bank Jatim Cabang Jombang Menyerahkan Diri, Pidana 12 Tahun Penjara Menanti
-
Kecelakaan di Jombang, Prajurit TNI Berpangkat Serma Tertabrak Truk
-
Fakta Detik-detik Kecelakaan Mobil Vanessa Angel Terungkap dari Rekaman CCTV yang Diputar di Sidang Tubagus Joddy
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Waka DPRD Jatim Bongkar Jurus Mojokerto Bebaskan Tunggakan BPJS: Daerah Lain Bisa Meniru
-
DPRD Ingatkan Rekrutmen Teroris Kini Makin Rapi dan Senyap, Pengawasan Harus Total
-
Waka BGN Minta SPPG Libatkan Petani Kecil dan UMKM Jadi Pemasok Makan Bergizi Gratis!
-
Banjir Lahar Semeru Hancurkan SDN Supiturang 2 Lumajang, Siswa Kini Numpang Belajar di Sekolah Lain!
-
Dampak Erupsi Semeru: 3 Warga Luka Berat, 204 Hektare Lahan Pertanian Rusak!