SuaraJatim.id - Tercatat ada tiga siswa sekolah dasar (SD) di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur terkonfirmasi positif Covid-19 berdasar hasul swab test atau tes usap.
"Ada 17 guru dan 19 siswa di SD itu yang di-swab antigen. Ternyata hasilnya 3 siswa dinyatakan positif,” kata Kepala Dinas Pendidikan Sumenep, Agus Dwi Saputra, mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com.
Dijelaskannya, tiga siswa terpapar Virus Corona itu menjalani isolasi mandiri (isoman). Sementara terkait pelacakan atau tracing dilakukan pihak puskesmas setempat.
"Untuk tracingnya kami serahkan ke Puskesmas setempat. Sedangkan penanganan di sekolah, kami sudah berkoordinasi dengan BPBD. Tadi sudah dilakukan sterilisasi di sekolah dengan penyemprotan disinfektan. Besok kegiatan belajar mengajar sudah bisa dilanjutkan lagi," terang Agus.
Agus meminta seluruh warga Sumenep mematuhi protokol kesehatan (Prokes) secara ketat mengingat pandemi belum berakhir.
“Apalagi saat ini ada varian baru omicron. Semua harus waspada dan mematuhi prokes untuk memutus penyebarannya,” tandas Agus.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
2 Kasus Korupsi di Tulungagung Segera Disidangkan, Penyelewengan Surat Tidak Mampu hingga Dana Desa!
-
Kronologi Oknum Guru di Jombang Cabuli Murid Laki-laki Berkali-kali, Modusnya Bikin Kaget!
-
Detik-detik Petani di Jombang Tewas Usai Terjatuh Melompati Parit, Begini Kesaksian Warga
-
4 Fakta Kontroversi Warung Prima Rasa Sarangan, Viral Adu Jotos hingga Polemik Harga!
-
Viral Video Mesum di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu Polantas