Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 15 Februari 2022 | 19:57 WIB
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. [Foto: Dok]

SuaraJatim.id - Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengungkap lima pegawai di rumah dinas wali kota sempat terpapar Covid-19 atau Virus Corona. Kelima pegawai itu diduga terinfeksi varian Omicron.

Hal itu diungkap Wali Kota Eri Cahyadi saat menggelar pertemuan dengan beberapa camat serta Lurah, di Kantor Bappeko Surabaya, Selasa (15/2/2022).

"Penjaga dinas, lima kena covid omicron mungkin. Masuk asrama haji, (pasca) dua hari swab (hasilnya) negatif. Artinya harus yakin satu-satunya mencegah covid ini pakai masker, karena penularan dari udara, seperti flu biasa," ujarnya.

Wali Kota Eri juga menyebut anaknya juga diduga sempat tertular virus.

Baca Juga: UGM Kembali Buka Asrama Mahasiswa untuk Tempat Isoter Sivitas

"Anakku dewe mari kenek covid, beberapa hari yang lalu. Ternyata hari minggu basket. Dikabari sekolahnya ada yang kena covid, terus dilakukan swab, Selasa hasilnya bukan positif dan negatif (tapi) abu-abu. Sudah (sembuh) akhirnya isolasi dikasih obat. Kamis swab sekeluarga negatif semua," ujarnya.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Load More