SuaraJatim.id - Kemarin sempat viral sebuah cerita plus video Siti Fatimah (57) penjual tahu goreng asal Bojonegoro Jawa Timur jadi korban penipuan penjual mintak goreng.
Kisah Fatimah ini membetot perhatian warganet. Kisah warga Kelurahan Ledok Kulon Kabupaten Bojonegoro itu betul-betul memprihatinkan. Ia rugi uang sejuta setelah membeli minyak goreng dalam jeriken namun isinya mirip air.
Cerita fakta sebenarnya terungkap. Ternyata Fatimah membeli 120 kilogram minyak goreng curah yang dibelinya seharga Rp 1.750.000. Empat juriken besar yang dibawanya pulang ternyata hanya berisi air.
Kisah pilu Siti Fatimah ini sempat viral di media sosial. Unggahan video seorang perempuan sedang menuang minyak goreng curah yang ternyata air dari jiriken itu mendapat banyak tanggapan dari warganet.
Baca Juga: Duh, Bazar Minyak Goreng Murah Diwarnai Kupon Palsu
Untuk kronologis penipuan sendiri bermula saat korban berjualan tahu goreng di pasar Babat Kabupaten Lamongan.
Tiba-tiba dia didatangi seseorang tak dikenal menawari minyak goreng curah. Merasa butuh dan susah mencari minyak untuk produksi tahu goreng, maka wanita 57 tahun ini membelinya.
Korban baru sadar tertipu setelah sampai di rumah, isi jurigen ternyata hanya air alias minyak goreng palsu. Ia kemudian melaporkan kejadian yang dialaminya ke Polsek Babat-Lamongan.
"Ada dua orang menawari minyak goreng. Jualannya di pasar Babat. Saya diantar, lalu saya bayar Rp 1.750.000, setelah dikasih uang langsung pergi orangnya," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Kamis (10/3/2022).
Siti Fatimah berharap kasus seperti yang menimpanya ini tidak terulang kembali kepada orang lain. Sehingga bisa menjadi pelajaran untuk lebih berhati-hati membeli minyak goreng.
Kelangkaan minyak goreng di pasaran banyak dimanfaatkan oknum tak bertanggung jawab untuk mengeruk keuntungan lebih.
Berita Terkait
-
Viral Tinggal di 'Gubuk' Reot, Striker Timnas Indonesia Fadly Alberto Akhirnya Dikasih Rumah
-
Viral Rumah Reyot Pemain Timnas Indonesia Faldy Alberto di Bojonegoro Terancam Dibongkar
-
Persebaya Bungkam Persibo Bojonegoro 2-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Pemain Anyar Cetak Gol
-
Meningkatnya Angka Perceraian di Bojonegoro akibat Judi Online
-
Viral! Diduga Tak Kuat Menahan Lapar Saat Antre di Kedai Mie, Wanita di Bojonegoro Pingsan
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Ingin Bawa Pulang BMW 520i M Sport atau 100 Ribu Hadiah Seru, Yuk Ikuti BRImo FSTVL
-
Bonek Marah, Namanya Dicatut untuk Dukungan di Pilgub Jatim
-
Megawati Beri Peringatan Keras ke Kader PDIP di Jatim: Wajib Diperjuangkan
-
Hasil Survei Pilgub Jatim 2 Pekan Jelang Masa Tenang: 3 Srikandi Siapa yang Unggul?
-
Peserta Trail Run Meninggal Dunia Saat Lomba, Terungkap Penyebabnya