SuaraJatim.id - Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar curhat acap kali menerima teror sejak mendeklarasikan diri maju calon presiden 2024. Kendati demikian, Cak Imin mengaku tak takut.
Namun, Muhaimin tidak menjelaskan rinci seperti apa bentuk teror yang diterimanya.
"Saya sampaikan yang neror saya, saya tidak peduli saya tidak khawatir karena jelas di belakang saya ada ibu-ibu NU," kata dia di Kabupaten Malang, Jumat (18/3/2022).
Dia mengatakan, ibu-ibu NU itu merupakan kekuatan yang besar dan cukup solid untuk menjadi dukungan kepadanya melawan teror yang hingga saat ini tertuju pada dirinya.
"Ibu-ibu ini pasti satu pendapat. Pasti satu suara tidak kayak bapak-bapak yang biasanya beda pendapat atau beda pendapatan. Kalau ibu-ibu di belakang saya pasti semuanya akan mendukung dengan kekuatan doanya," ujarnya.
Wakil Ketua DPR RI ini juga mengatakan, tidak hanya teror saja yang menghampiri diranya. Dia mengaku juga memantau media sosial Twitter banyak cacianterhadap dirinya sejak deklarasi maju Pilpres 2024.
Contoh cacian yang didapatkannya melalui Twitter ialah bahwa dirinya dinilai haus jabatan, hingga haus kekuasaan.
"Semua makian serangan terus terjadi. Risikonya tidak mudah sih. Makian sudah terjadi teror sudah terjadi. Tapi saya tidak peduli karena ibu-ibu jelas dukung saya," tutur dia.
Muhaimin pun mengaku deklarasi dukungan dari ibu-ibu NU merupakan deklarasi yang spesial.
Baca Juga: Bahas Tunda Pilpres, Opung Luhut Bertanya: Apa Alasan Bikin Pak Jokowi Turun?
"Saya paham ini adalah tiripan aspirasi, harapannya agar cita-cita keadaannya agae bisa lebih baik. Nantinya kami akan memberikan ruang dan fasilitas memadai sehingga perekonomian keluarga dapat terpenuhi," tutupnya.
Kontributor : Bob Bimantara Leander
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar