SuaraJatim.id - Setelah 15 tahun tutup, Pasar Turi Surabaya kini dibuka lagi. Namun, penjual di pasar yang sempat mendapat predikat sebagai salah satu pasar grosir terbesar itu masih belum sebanyak dulu.
Beberapa tempat juga nampak belum sempurna beroperasi. Meski begitu, beberapa pedagang cukup senang dengan adanya pembukaan secara resmi Pasar Turi Baru ini karena banyak pedagang sudah menunggu terlalu lama untuk bisa kembali berjualan di tempat aman dan nyaman.
Haji Kusnan, pemilik toko Dua Satu misalnya. Ia senang bisa kembali berjualan, meski masih sepi pembeli dan pedagang yang membuka stand di sana.
"Ya masih sepi mas, tapi Alhamdulillah bisa dapat kembali berjualan lagi, setelah 15 tahun lamanya nunggu bisa ditempati," ujarnya pada SuaraJatim.id, Rabu (30/3/2022).
Baca Juga: Prediksi Persebaya Surabaya vs Borneo FC di BRI Liga 1 Malam Ini
Sama halnya dengan Kusnan, Haji Holis pemilik toko Syukur juga senang dirinya meneruskan toko milik kakak kandungnya. Namun sayangnya, beberapa kamar mandi belum bisa digunakan karena air belum tersedia.
"Beberapa memang belum hidup, tapi kamar mandi yang ada di masjid sudah bisa. Namanya juga masih dalam (proses) pembangunan, jadi wajar," katanya menambahkan.
Sementara itu, General Manajer Pasar Turi Baru, Teddy Tjandra membenarkan jika para penjual yang ada di dalam belum padat. Dia beralasan jika pedagang masih menata tempat.
"Kami buka semua lantai dan tentu tersebar. Jadi memang kesannya belum padat, tapi kembali lagi bahwa inikan baru soft opening dan banyak pedagang itu yang masih menata," ujarnya.
Apalagi, Ia melanjutkan, para pedagang yang sudah punya stand di tempat lain saat ini sedang ramai-ramainya, sehingga mereka belum bisa ikut buka bareng pada hari ini.
Baca Juga: Tingkatkan Keamanan Jelang Ramadhan, Kapolrestabes Surabaya Cangkrukan Bareng Bonek
"Tapi kami udah hubungin semuanya dan mereka berjanji setelah lebaran nanti akan menjadi lebih banyak," ungkap Teddy menambahkan.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney