SuaraJatim.id - Mantan pelatih Persebaya Ibnu Grahan resmi berlabuh ke Deltras FC. Terpilihnya Ibnu sebagai pelatih karena pertimbangan panjang manajemen tim dengan catatan prestasinya.
CEO Deltras FC, Amir Burhanuddin mengenalkan langsung Ibnu Grahan menjadi Pelatih Deltras dalam mengarungi Liga 2 musim kompetisi 2022-2023.
"Dari semua wawancara yang sudah kami jalani dengan pelatih, akhirnya keputusan manajemen menggunakan jasa Ibnu Grahan. Beberapa hal yang menjadi pertimbangan kami beliaunya sudah melalang buana memegang klub Liga 2, dan hasilnya cukup bisa dibanggakan," ujar Amir, Senin (11/4/2022).
Sebelumnya, Ibnu Grahan sendiri sempat diminta untuk membantu Deltras di beberapa pertandingan terakhir Liga 3, dan akhirnya lolos ke Liga 2.
Baca Juga: Setelah Lolos Liga 2, Deltras Sidoarjo Incar Eks Pelatih Timnas Serta Pemain Bintang Liga 1
"Coach Ibnu kemarin kami mintain tolong mencoba membantu putaran nasional di Liga 3 yang dijalani oleh Deltras dan hasilnya cukup memuaskan serta tim kami Deltras lolos Liga 2. Yang pasti seperti di Liga 3 kemarin, kami akan mempersiapkan tim ini dengan serius, kami sudah mulai menyusun kerangka timnya, kami sudah menginventarisir posisi-posisi pemain seperti apa," terang pria yang juga menjabat Wakil Ketua Asprov PSSI Jatim ini.
Sedangkan untuk perekrutan pemain, lanjut Amir, kewenangannya akan dipegang penuh oleh Coach Ibnu Grahan, hanya saja manajemen yang akan melanjutkan komunikasi dengan para pemain yang diinginkan pelatih.
"Sepenuhnya akan menjadi kewenangan Ibnu, kami akan merilis kapan jadwal yang ditentukan Coach Ibnu, tapi yang jelas kami akan presentasi sudah banyak proposal, nama-nama yang sudah disodorkan pada kami, tentu ini belum bisa launching satu per satu, karena prosesnya kita komunikasikan dengan pemain, kontraknya bagaimana dan beberapa lama, nanti itu akan dijajagi oleh teman-teman pelatih, baru kami setelah ok, akan segera launching," ungkapnya.
"Minggu kedua bulan Mei, pemain sudah mulai berlatih perdana, tapi itu belum 100 persen," imbuh Amir.
Sementara itu, ditempat yang sama, Coach Ibnu menjelaskan target utama setelah pengenalan dirinya, akan ada perekrutan staf pelatih, sebelum mengumpulkan pemain-pemain yang diinginkan.
Baca Juga: Profil Deltras Sidoarjo, Klub Legendaris yang Promosi ke Liga 2
"Sebelum menyusun pemain kita akan menyusun staf dulu, ada time line dari staf-staf, baru diperkuat rekrut pemain. Ya pasti kita iventaris dulu, nanti kita berkompetisi di Liga 2 selain ada pemain-pemain Liga 3 yang lama, pasti kita lihat talenta-talenta yang ada di Sidoarjo, baru ke Jawa Timur, siapa yang kita bidik di Tim Deltras Liga 2," terang Ibnu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Persib Bandung Tak Sekuat Itu, Buktinya 3 Klub Ini Bisa Bikin Bobotoh Bengong
-
Persebaya Harusnya Bisa Cetak 8 Gol ke Gawang Persik, Ini Kata Paul Munster
-
Persib Bandung Angkat Trofi Tanpa Perlu Keluar Keringat Lagi, Kok Bisa?
-
Persib Juara Liga 1 2024/2025! Perayaan Meriah Pecah di Graha Persib
-
1 Detik Usai Juara Liga 1 2024-2025, Persib Bandung Bikin Rekor Mengejutkan
Terpopuler
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Selamat Datang 3 Pemain Keturunan Calon Naturalisasi Timnas Indonesia Jelang Lawan China dan Jepang
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
Pilihan
-
Profil Alfedri, Bupati Petahana Kalah Pilkada Siak Kini Jadi Ketua PAN Provinsi Babel
-
Emas Antam Turun Harga Hari Ini, Jadi Rp1.953.000/Gram
-
Jepang Buka Jalan? Selamat Datang Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026
-
4 Rekomendasi HP 5G Murah Terbaik Mei 2025, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
Mengenal Ritual Buddha Tantrayana pada Kremasi Murdaya Poo di Bukit Dagi Borobudur
Terkini
-
Lagi Hamil, Pelaku Penipuan Modus Arisan Online Mojokerto Diamankan Polisi
-
Gagas Sistem Digitalisasi, Munas APEKSI VII Siap Ubah Wajah Pemerintahan Kota
-
Imbas Pidato di Balai Kota Blitar, Wamendagri Diwadulkan ke Prabowo
-
Daftar Link DANA Kaget Tengah Pekan Ini, Lumayan untuk Bayar Listrik
-
Dua Pekerja Migran Tewas di Kamboja, DPRD Jatim Beri Solusi Lewat Koperasi