Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 19 April 2022 | 10:05 WIB
Ilustrasi Salat. [Istimewa]

SuaraJatim.id - Tidak ada yang tahu pasti kapan malam lailatul qodar ini terjadi. Namun, dalam hadis HR Bukhari, menyebutkan bahwa malam lailatul qadar terjadi pada 10 malam terakhir di bulan Ramadhan.

"Carilah lailatul qadar pada sepuluh malam terakhir dari bulan Ramadhan." (HR. Bukhari). Hadits ini menjadi salah satu rujukan bagi umat Islam untuk mencari satu malam yang keutamannya setara 1000 bulan itu.

Pada Ramadhan 2022 ini, sudah pasti akan banyak umat Islam yang bakal berlomba-lomba mencarinya. Walaupun Allah merahasiakan waktu yang pasti soal kejadiannya.

Allah hanya menunjukkan tanda-tanda seseorang yang mengalami dan mendapatkan berkah Lailatul Qadar. Salah satu tanda yang disebutkan dalam Alquran adalah bahwa lailatul qadar akan turun di tanggal-tanggal ganjil mulai dari hari kesepuluh akhir bulan Ramadhan.

Baca Juga: Termasuk Malam Lailatul Qadar, Ini Waktu Mustajab Doa di Bulan Suci Ramadhan

Lalu bagaimana tanda-tanda malam Lailatul Qadar itu?

Berikut ciri-ciri dan tanda-tanda malam Lailatul Qadar.

Perasaan menjadi lebih nyaman

Jika pada malam lailatul qadar Anda merasakan perasaan nyaman untuk melakukan ibadah dan aktifitas lainnya, bahkan Anda bisa merasakan kenyamanan yang tidak seperti biasanya, itu artinya Anda mendapatkan lailatul qadar. Rasa nyaman itu dibalut juga oleh ketenangan yang sangat berbeda daripada malam-malam sebelumnya.

Langit cerah di pagi hari

Baca Juga: Perkiraan Jadwal Lailatul Qodar 2022, Pastikan Itikaf di Masjid

Pada pagi harinya, Anda bisa melihat langit cerah dan tidak panas di pagi hari. Suasana terasa sejuk dan rasa nyaman masih berlanjut terus.

Tidak ada hujan

Tanda-tanda berikutnya malam lailatul qadar 2022 kapan datannya ialah cuaca menjelang malam lailatul qadar selalu cerah, tidak ada hujan yang turun. Hal itu diriwayatkan dalam HR. Ahmad, yang menyatakan, “Pada malam lailatul qadar langit akan nampak bersih, udara tidak dingin dan panas, langit tidak berawan, tidak ada hujan, bintang tidak nampak, dan siang harinya matahari bersinar tidak begitu panas.”

Udara terasa sejuk

Jika biasanya udara terasa hangat atau panas, pada malam kedatangan lailatul qadar dan pagi harinya akan terasa udara yang sejuk. Diriwayatkan oleh HR. Ibnu Abbas, Rasulullah SAW bersabda, "Malam lailatul qadar merupakan malam yang sejuk, tidak panas maupun tidak dingin, di pagi harinya cahaya matahari berwarna merah dan lembut.”

Prediksi Malam Lailatul Qadar 2022

Apabila ditelisik, kita bisa menghitung malam-malam ganjil sepuluh hari menjelang akhir bulan Ramadhan adalah sebagai berikut:

1. Malam ke 21, tanggal 23 April 2022

2. Malam ke 23, tanggal 25 April 2022

3. Malam ke 25, tanggal 27 April 2022

4. Malam ke 27, tanggal 29 April 2022

5. Malam ke 29, tanggal 1 Mei 2022

Tanggal-tanggal di atas mungkin merupakan jawaban dari pertanyaan malam lailatul qadar 2022 kapan datangnya.

Niat dan Cara Sholat Lailatul Qodar

Malam lailatul qadar merupakan waktu yang lebih baik dari seribu bulan. Pada malam ini, Allah SWT menurunkan Alquran kepada Nabi Muhammad saw. Oleh karenanya, umat muslim dianjurkan untuk mengerjakan sholat lailatul qadar.

Malam lailatul qadar disebutkan bisa terjadi pada malam-malam ganjil seperti hari ke-21, 23, 25, 27, atau 29 Ramadan. Berikut ini niat, tata cara, waktu, hingga keutamaan sholat lailatul qadar.

Niat Sholat Lailatul Qadar

Sebelum mengerjakan sholat lailatul qodar, Anda lebih dulu membaca niat sholat yakni: "Ushalli sunnata lailatil qadri rak’ataini lillahi ta’aalaa."

Artinya: "Saya niat shalat sunnah lailatul qadar dua rakaat karena Allah Ta’ala."

Tata Cara Sholat Lailatul Qadar

Umumnya, sholat lailatul qadar sama dengan sholat dua rakaat lainnnya. Apabila Anda ingin mengerjakan sholat lailatul qadar lebih dari dua rakaat maka Anda bisa melakukannya dengan dua rakaat salam dua rakaat salam. Berikut ini tata cara sholat lailatul qadar

  1. Membaca niat
  2. Takbiratul ihram
  3. Membaca surat Al-fatihah berturut-turut pada rakaat pertama hingga keempat.
  4. Membaca surat pendek
  5. Tidak ada tahiyat awal dan setelah sujud rakaat kedua langsung berdiri melanjutkan rakaat ketiga dan keempat
  6. Tahiyat akhir dilakukan pada rakaat keempat
  7. Diakhiri dengan salam
  8. Waktu yang Tepat Melakukan Sholat Lailatul Qadar

Sholat lailatul qadar dapat dilakukan sebanyak dua rakaat hingga 12 rakaat. Sholat ini dilaksanakan setelah shalat isya atau shalat tarawih. Namun, akan lebih baik jika dikerjakan pada sepertiga malam seperti sholat tahajud.

Load More