SuaraJatim.id - Pria bernama Asip mendadak ngamuk dan melukai seorang warga di Desa Rengel, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Minggu (1/5/2022). Polisi pun turun tangan.
Seperti diwartakan Beritajatim.com, pelaku diduga mengalami gangguan jiwa. Ia mengamuk dan menyerang warga.
Kronologisnya, korban diketahui bernama Imam (52), warga Desa Ngandong, Kecamatan Grabagan, Tuban. Pemotor ini sedang berhenti di depan tempat potong rambut. Sejurus kemudian, pelaku keluar dari gang dengan membawa batu.
Tanpa basa-basi, Asep mengarahkan batu yang dipegang tersebut ke bagian kepala korban.
Baca Juga: Jajanan Lebaran dan Cara Membuat Ampo, Camilan Ringan Khas Tuban Berbahan Tanah Liat
“Korban di depan tempat potong itu. Tiba-tiba dipukul pakai batu. Kemudian terjatuh bersama motornya,” jelas Kharisma, salah satu warga setempat.
Mengetahui korban yang tersungkur bersama sepeda motornya warga masih tidak berani untuk menolong korban. Sebab, saat itu pelaku masih membawa batu dan menunggu di dekat korban terkapar tak berdaya.
“Mungkin ada sekitar 15 menit tidak ada yang berani menolong. Karena saat itu pelaku masih di situ sambil membawa batu,” tambahnya.
Setelah pelaku meninggalkan korban, akhirnya warga berani menolong korban dan membawanya ke Puskesmas Rengel, Kabupaten Tuban.
“Korban meninggal dalam perawatan di Puskesmas Rengel. Kita saat ini masih melakukan penyelidikan,” terang AKP M Gananta, Kasat Reskrim Polres Tuban.
Baca Juga: Wahana Kora-kora di Pasar Malam Tuban Kebakaran, Pengunjung Teriak Histeris
Berita Terkait
-
Jadi Menag Plus Imam Besar Istiqlal, Nasaruddin Umar: Presiden Prabowo yang Minta
-
Ragam Tingkah Baim Wong Jelang Sidang Cerai, sampai Diledek Caper: Makan di Warteg dan Jadi Imam Salat
-
Beda Tingkat Gangguan Jiwa Pria dan Wanita, Mana yang Paling Berisiko Stres?
-
Harta Kekayaan Nasaruddin Umar: Menteri Agama Rasa Juragan Tanah, Jejak Digital Soal Zionisme Disorot
-
Silsilah Keluarga Nassarudin Umar, Imam Besar Istiqlal Dipanggil Prabowo Bakal Jadi Menteri?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir