SuaraJatim.id - Dari 671 pendaftar haji asal Sumenep, tahun ini hanya terisi separuhnya. Daerah itu hanya mendapat kuota sebanyak 328 calon jamaah haji (CJH).
Namun dari jumlah kuota yang tersedia itu, hanya 317 CJH saja yang melunasi biaya hajinya. Demikian disampaikan Kasi Haji dan Umroh Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, Innani Mukarromah.
Ia melanjutkan, ke-317 CJH asal Sumenep tersebut dijadwalkan berangkat ke tanah suci pada Minggu (19/06/2022). Kepastian tersebut disampaikan setelah mendapat informasi dari Kementrian Agama (Kemenag) Kanwil Jawa Timur.
CJH asal Sumenep ini akan masuk pemberangkatan gelombang dua. Innani melanjutkan, pada 19 Juni, para CJH asal Sumenep sudah diberangkatkan ke Saudi Arabia.
“Jadi dijadwalkan pada Sabtu (18/05/2022) jam 08.00 WIB, CJH Sumenep masuk ke asrama haji Sukolilp Surabaya. Kemudian Minggu (19/05/2022) pukul 05.20 WIB, CJH take off dari Bandara Juanda Surabaya, dan Landing di Saudi Arabia pada pukul 12.45 waktu setempat,” katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Kamis (26/5/2022).
Jadwal keberangkatan tertuang dalam SE Kementrian Agama Republik Indonesia Kantor Wilayah Provinsi Jawa Timur Nomor B-2965/Kw.13.5./HJ.00/05/2022 tertanggal 25 Mei 2022.
Untuk Kabupaten Sumenep, dari jumlah pendaftar awal yang mencapai 671, hanya mendapat kouta 328 calon jemaah haji. Dari jumlah tersebut, yang melunasi dan menyatakan kesiapan berangkat sebanyak 317 orang.
“Semoga dari jumlah CJH yang ditetapkan itu, tidak lagi ada yang mengundurkan diri, dan semua dalam keadaan sehat,” ujarnya.
Sebelum diberangkatkan, jemaah haji diimbau untuk mengingat materi-materi yang berkaitan dengan pelaksanaan haji di tanah suci, termasuk materi bimbingan manasik.
Baca Juga: Sudah Lunasi Biaya, 464 Calon Jamaah Haji Pekanbaru Bisa Berangkat
“Selain itu, bisa dicek ulang, khawatir ada yang kurang atau bahkan belum dipenuhi. Jadi bisa segera dilengkapi,” ucapnya.
Berita Terkait
-
Sudah Lunasi Biaya, 464 Calon Jamaah Haji Pekanbaru Bisa Berangkat
-
Kapal Anugerah Ilahi Tenggelam di Perairan Sapudi, Nahkoda dan Tiga ABK Selamat
-
Viral, Pesta Pernikahan di Sumenep Tidak Terima Amplop, Kok Bisa?
-
Tak Ada Bangunan Rusak Terdampak Gempa Magnitudo 3,9 di Sumenep
-
2 Orang Tewas Dalam Kecelakaan Maut Tabrakan Beruntun Motor dan Pikap di Sumenep
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka