SuaraJatim.id - Danny Ardiansyah (53), warga Dharmawangsa Barat 31 RT 012 RW 01, Kecamatan Gubeng, Kota Surabaya ditemukan meninggal di kawasan makam Mbah Krapyak atau Sunan Pangkat, Sabtu (28/5/2022). Lokasinya di Desa Padusan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Kapolsek Pacet, AKP Amat megatakan, jenazah diduga seorang peziarah tersebut langsung dievakuasi ke RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.
“Betul (penemuan mayat di makam Mbah Krapyak atau Sunan Pangkat). Masih mencari keluarganya karena HP korban terkunci. Ada sandinya,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com, Sabtu.
Ia melanjutkan, korban diketahui berziarah ke makam Mbah Krapyak atau Sunan Pangkat sejak Kamis (26/5/2022) kemarin. Korban datang bersama beberapa orang temannya untuk mengaji.
“Ndungo (berdoa) Kamis malam, sama temannya,” sambungnya.
Terkait penyebab kematian, Amat belum dapat memberikan keterangan apakah korban memiliki riwayat penyakit atau tidak. Sementara teman-teman korban saat ditanya juga mengaku tidak tahu.
“Ini yang belum tahu (korban memiliki riwayat sakit atau tidak), karena teman-temannya juga ndak ada yang satu kampung. Hanya kumpul kemudian berangkat. Kami masih berusaha untuk menghubungi pihak keluarga,” katanya.
Berita Terkait
-
Komedian Lim Joon Hyuk Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung
-
Hilang Terseret Arus Sejak Kamis, Bocah 9 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Pantai Swiss
-
Sempat Dioperasi, Anak Laki-laki yang Luka Bakar karena Bermain Spritus di Duri Meninggal
-
Rara Pawang Hujan Ramal Anak Ridwan Kamil Meninggal, Publik Murka: Sahabatnya Iblis!
-
Berduka Cita Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia, Abu Janda: Tanda Akhir Zaman
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
3 Tahun Jalan Longsor Wagir Lor Ponorogo Terabaikan, Warga Bangun Sendiri Jembatan Darurat
-
Presiden Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Gubernur Khofifah Dukung Generasi Unggul NKRI
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara